Kabar Bima

Pemuda Kota Bima Deklarasi Kampoeng Jokowi, Dukung 2 Periode

200
×

Pemuda Kota Bima Deklarasi Kampoeng Jokowi, Dukung 2 Periode

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Untuk memberikan dukungan penuh terhadap pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Jokowi – Ma’ruf Amin, sejumlah pemuda Kota Bima mendeklarasikan Kampoeng Jokowi, di Komodo Cafee. Rabu, (20/3).

Pemuda Kota Bima Deklarasi Kampoeng Jokowi, Dukung 2 Periode - Kabar Harian Bima
Deklarasi Kampoeng Jokowi di Komodo Coffee. Foto: Hardi

Koordinator Kampoeng Jokowi Arif Kurniadi menegaskan, sikap politik mereka tidak bisa ditukar dan ditakar. Warna baru kepemimpinan Jokowi yang sudah terbukti dan teruji menjadi dorongan agar bisa menetapkan pilihan secara benar.

Pemuda Kota Bima Deklarasi Kampoeng Jokowi, Dukung 2 Periode - Kabar Harian Bima

“Deklarasi ini atas inisiatif kami dari Kampoeng Jokowi, dan ini pertama kalinya. Kami sengaja lakukan ini agar memberitahukan kepada masyarakat bahwa inilah pemimpin yang sederhana, santun dan bermasyarakat,” tegasnya.

Menurut Arif, Kampoeng Jokowi ini adalah sebuah instrumen politik yang menjadi wadah masyarakat bisa menyampaikan gagasan dan idenya untuk Indonesia yang semakin baik.

“Melalui deklarasi ini juga, semoga segenap civitas dapat memberikan gagasan baru untuk negara ini ke depannya,” katanya.

Ia mengaku, sebelum deklarasi ini, Aktivis NTB juga pernah melakukan hal yang sama untuk mendukung dan mengantarkan kemenangan Jokowi – Ma’ruf Amin. Tentu saja ini menjadi dorongan dan spirit untuk tetap komitmen mendukung pasangan dimaksud.

Dirinya berharap, rekan-rekan Kampoeng Jokowi bisa sepenuhnya membantu agar di Kota Bima bisa menang minimal mencapai 60 persen.

*Kahaba-07