Kabar Bima

Kelelahan, Anggota PPS dan KPPS di Monta Pingsan

373
×

Kelelahan, Anggota PPS dan KPPS di Monta Pingsan

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Diduga karena kelelahan, 2 orang anggota KPPS dan 1 orang anggota PPS Desa Sondo Kecamatan Monta pingsan dan dilarikan ke Puskesmas setempat, Kamis (18/4).

Kelelahan, Anggota PPS dan KPPS di Monta Pingsan - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

Warga desa setempat Rahma kepada media ini mengatakan, 3 orang petugas  penyelenggara pemilu tahun 2019 tersebut pingsan karena kelelahan. Pasalnya, sejak pagi hari pencoblosan hingga pagi hari berikutnya mereka bekerja penuh dan minim istrahat.

Kelelahan, Anggota PPS dan KPPS di Monta Pingsan - Kabar Harian Bima

“Bayangkan saja kerja dari pagi sampai pagi, lalu dikejar waktu begitu mas,” ujarnya.

Kata dia, 3 orang penyelenggara pemilu yang pingsan tersebut yakni Ridwan anggota PPS Desa Sondo, Nuaila dan Nurhayati anggota KPPS TPS 1 desa setempat.

“Ridwan pingsan tadi pagi, kalau Nurlaila dan Nurhayati pingsan tadi sore,” bebernya.

Hingga kini, seorang anggota KPPS yakni Nurhayati masih dirawat di Puskesmas Monta. Sementara 2 orang lainya telah pulang dan dirawat di rumah.

Ia mengaku kasihan melihat kerja keras para anggota PPKS tersebut. Pasalnya, mereka hampir tidak punya waktu pulang ke rumah bahkan hingga subuh masih rekap suara di TPS.

“Sampai pagi mereka tidak istrahat. Lalu kembali kerja lagi,” ucapnya.

Sementara itu, honor yang mereka terima tidak seberapa. Terbilang kecil jika dibandingkan dengan kerja keras dan pengorbanan yang mereka lakukan.

Dirinya berharap semoga pemerintah atau KPU melihat kejadian tersebut dan menjadikan bahan evakuasi. Terutama tentang honor yang layak untuk kerja berat yang diemban oleh para penyelenggara pemilu di tingkat bawah.

*Kahaba-10