Kabar Bima

SMP 1 Raba Angkatan 98 “Eda Angi Mbali” di Ujung Ramadan 1440 H

325
×

SMP 1 Raba Angkatan 98 “Eda Angi Mbali” di Ujung Ramadan 1440 H

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Alumni SMP 1 Raba angkatan tahun 1998 pada Ramadan 1440/2019, merencanakan untuk menggelar reuni pertama, setelah 21 tahun tak pernah bersua. Rencana pertemuan itu akan digelar dengan sederhana di UmA iLoPETA Foodcourt Jl Gatot Soebroto Santi – Penatoi.

SMP 1 Raba Angkatan 98 “Eda Angi Mbali” di Ujung Ramadan 1440 H - Kabar Harian Bima
Reuni SMP 1 Raba. Foto: Ist

Koordinator kegiatan Dicky menjelaskan, rencana reuni SMP 1 Raba angkatan 1998 sudah lama diwacanakan. Karena sesuatu dan lain hal, mengakibatkan rencana tersebut belum bisa diwujudkan.

SMP 1 Raba Angkatan 98 “Eda Angi Mbali” di Ujung Ramadan 1440 H - Kabar Harian Bima

“Tapi tahun ini Insya Allah, di penghujung Ramadan 2019, rencana itu akan kita wujudkan. Kendati dibuat dengan sederhana,” katanya, Minggu (20/5).

Diakui pria berkulit putih itu, waktu 21 tahun tersebut sudah sangat lama. Selama itu tentu sudah banyak yang berubah. Para alumni tidak muda lagi, seiring waktu semuanya menjemput masa – masa usai 30-an dan disibukan dengan aktivitas masing-masing.

Sehingga, selama itu pun keinginan untuk bertemu dengan semua teman masa SMP tak pernah terpikirkan. Berjalannya waktu pun tak terasa, hingga usia perpisahan saat memasuki masa-masa remaja dulu sudah terbilang sangat lama.

Kata Dicky, untuk kelancaran reuni ini sudah dibuatkan grup Whatsapp. Pembahasan tempat dan waktu pun sudah ditentukan. Begitu juga dengan kegiatan sosial yang akan dilaksanakan pada hari yang sama.

SMP 1 Raba Angkatan 98 “Eda Angi Mbali” di Ujung Ramadan 1440 H - Kabar Harian Bima
Dicky (Kanan) bersama alumni saat membahas persiapan reuni. Foto: Ist

“Reuni ditetapkan tanggal 31 Mei pukul 15.30 Wita UmA iLoPETA Foodcourt. Sebelum berbuka, kita merencanakan agar menggelar bakti sosial di Ponpes Alfatul Alim. Peserta reuni diharapkan bisa menyumbangkan sebagian rejeki untuk diserahkan ke Ponpes tersebut,” katanya.

Menurut pria yang juga pengusaha Kahawa Kedelai ini, rangkaian kegiatan tersebut sudah disepakati oleh para alumni yang ada di grup Whatsapp. Saat ini pihaknya tinggal mematangkan persiapan dan menjangkau sejumlah alumni yang belum diinformasikan.

Dicky menambahkan, reuni tahun ini merupakan kegiatan pra reuni besar yang rencananya akan dilaksanakan pada tahun 2020. Pada saat reuni tahun ini, akan dibahas juga semua rencana dan keinginan untuk menggelar reuni lebih semarak pada tahun berikutnya.

“Tahun depan kita usahakan untuk digelar lebih besar. Lebih banyak kegiatan sosialnya, sekaligus menyambangi sejumlah guru dan sekolah yang sangat berjasa,” tambahnya.

*Kahaba-01