Kabar Bima

Dinas Dikbud Buka Pendaftaran Calon Anggota Dedwan Pendidikan

193
×

Dinas Dikbud Buka Pendaftaran Calon Anggota Dedwan Pendidikan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Dikbud pekan ini membuka pendaftaran calon anggota Dewan Pendidikan Kota Bima untuk periode 2019-2024.

Dinas Dikbud Buka Pendaftaran Calon Anggota Dedwan Pendidikan - Kabar Harian Bima
Kabid Dikdas Dinas Dikbud Kota Bima Hanafi. Foto: Eric

Kabid Dikdas Dinas Dikbud Kota Bima Hanafi mengatakan, pembukaan pendaftaran bisa dilakukan dengan mendatangi kantor sekretariat bersama melampirkan syarat-syarat administrasi.

Dinas Dikbud Buka Pendaftaran Calon Anggota Dedwan Pendidikan - Kabar Harian Bima

“Pendaftaran bisa langsung ke kantor Sekretariat Panitia Pemilihan Anggota Dewan Pendidikan, yang beralamat di kantor Dinas Dikbud setempat,” ujarnya Selasa (21/5).

Hanafi menjelaskan, pembukaan pendaftaran anggota Dewan Pendidikan merupakan amanat Undang-Undang (UU) Nomor 20 Tahun 2003, tentang sistem pendidikan nasional. Dewan Pendidikan merupakan lembaga mandiri, dibentuk dan berperan dalam peningkatan mutu pelayanan pendidikan dengan memberikan pertimbangan, arahan dan dukungan tenaga, sarana dan prasarana, serta pengawasan pendidikan.

Adapun persyaratan yakni mengajukan surat pernyataan untuk menjadi calon anggota dewan pendidikan, kemudian mengikuti aturan dan UU dewan pendidikan, dan yang terpenting memberikan sumbangsih  pemikiran melalui ide cerdas dalam membangun mutu pendidikan.

Hanafi menambahkan, meski pembukaan pendaftaran anggota dewan pendidikan ini bebas bagi seluruh ASN dan telah memasuki purna tugas. Namun yang terpenting adalah, paham dan mengerti akan dunia fungsi dan tugas dewan pendidikan.

“Bagi yang mau menjadi dewan pendidikan, pendaftaran dibuka Selasa sampai Sabtu (21-25/5), di Kantor Dinas Dikbud Kota BIma,” tambahnya.

*Kahaba-04