Kabar Bima

Temui Kata Sepakat, Segel Kantor Desa Maria Akan Dibuka Kembali

240
×

Temui Kata Sepakat, Segel Kantor Desa Maria Akan Dibuka Kembali

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Setelah dimediasi Pemerintah Kecamatan Wawo, Jumat (11/10), penyegelan kantor Desa Maria oleh Aliansi Pemuda dan Masyarakat Peduli Perubahan (APMPP) akan dibuka kembali. (Baca. Tuntutan Tidak Dipenuhi, Warga Segel Kantor Desa Maria)

Temui Kata Sepakat, Segel Kantor Desa Maria Akan Dibuka Kembali - Kabar Harian Bima
Pertemuan para tokoh Desa Maria bahas segel kantor desa setempat. Foto: Firman

Meski mediasi ini berlangsung alot, namun untuk terlaksananya pelayanan kepada masyarakat serta masukan dan saran dari berbagai komponen yang hadir, disepakati kantor Desa Maria dibuka.

Temui Kata Sepakat, Segel Kantor Desa Maria Akan Dibuka Kembali - Kabar Harian Bima

Saat mediasi, sejumlah tokoh di desa setempat hadir menengahi. Seperti tokoh agama, tokoh adat, toko pendidikan, tokoh wanita. Kehadiran para tokoh desa itu pun mampu menjebati keinginan APMPP dengan Pemerintah Desa Maria.

Camat Wawo Aidin menyampaikan, masukan dan harapan APMPP harus menjadi pelajaran bagi semua, terutama Pemerintah Desa Maria.

“Ke depan libatkan secara aktif masyarakat terutama pemuda dalam pembangunan di desa,” sarannya.

Sehingga dengan begitu, bisa bersama-sama merencanakan, melaksanakan dan mengawasi setiap pembangunan yang dijalankan. Karena itu juga yang menjadi titik berat UU Desa yang memprioritaskan pembangunan dengan model pemberdayaan masyarakat.

Kepada masyarakat juga diharapkan bisa dari awal mengambil bagian dalam pembangunan yang ada di desa. Dengan begitu, semua bisa bertangungjawab terhadap pembangunan yang ada.

“Saran atau masukan bisa disampaikan ketika musyawarah dusun, musyawarah desa atau menjadi tim penyusun RKP,” katanya.

Camat juga berharap kepada desa-desa yang lain di Wawo supaya meningkatkan peran masyarakat dalam setiap pembangunan. Mulai dari perencanaan sampai evaluasi, supaya peran masyarakat ditingkatkan.

*Kahaba-08