Kabar Bima

Taman Kodo Segera Dibangun, CV Putra Melayu Tandatangan Kontrak Pekerjaan

687
×

Taman Kodo Segera Dibangun, CV Putra Melayu Tandatangan Kontrak Pekerjaan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pemenang tender pekerjaan Taman Kodo CV Putra Melayu menandatangani kontrak pekerjaan taman di Lingkungan Kodo Rasanae Timur Kota Bima. Di sisa waktu sekitar 2 bulan ini, pihak ketiga tersebut akan menyelesaikan pekerjaan taman senilai Rp 4,3 miliar tersebut.

Taman Kodo Segera Dibangun, CV Putra Melayu Tandatangan Kontrak Pekerjaan - Kabar Harian Bima
Desain Taman Kodo. Foto: Ist

Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Kota Bima Fahat mengungkapkan, pihaknya telah melakukan persiapan pra pelaksanaan fisik. Persiapan ini dilakukan bersama kejaksaan, konsultan perencanaan, konsultan pengawas dan tim teknis dinas.

Taman Kodo Segera Dibangun, CV Putra Melayu Tandatangan Kontrak Pekerjaan - Kabar Harian Bima

Dalam pertemuan ini jelas Fahat, dibeberkan apa saja yang akan menjadi ketentuan, metode pelaksanaan yang semuanya tertuang dalam isi kontrak.

“Adanya kejaksaan di sini, sebagai tim TP4D yang akan mengawasi seluruh pelaksanaan pekerjaan, ” ujarnya, Selasa (22/10).

Ia menjelaskan, pada pemaparan rencana tindak pengendalian yang dilaksanakan di Kantor Kejari Bima, pihak ketiga memastikan mengetahui semua syarat dan ketentuan yang berlalu dalam pengerjaan proyek taman.

“Kontrak sudah tandatangani. Besok kami akan turun ke lokasi, cek lapangan,” terang Fahat.

Ditanya soal waktu yang mepet, ia mengaku itu menjadi kewenangan pihak ketiga untuk menjawabnya. Namun dengan melihat pihak ketiga telah dilakukan tandatangan kontrak, maka ada kesanggupan untuk menyelesaikannya.

*Kahaba-05