Kabar Bima

Anggaran Operasional di Pol PP Cair, Program Mulai Jalan

274
×

Anggaran Operasional di Pol PP Cair, Program Mulai Jalan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Anggaran operasional di Dinas Pol PP dan Damkar Kota Bima yang dipersoalkan beberapa hari kemarin, akhirnya selesai. Anggaran itu sudah dicairkan dan dimanfaatkan untuk kebutuhan dinas setempat. (Baca. Pol PP Demo Pemkot Bima, Protes Biaya Operasional yang Tak Kunjung Cair)

Anggaran Operasional di Pol PP Cair, Program Mulai Jalan - Kabar Harian Bima
Kepala Dinas Pol PP dan Damkar Kota Bima M Nor Madjid. Foto: Bin

Kepala Dinas Pol PP dan Damkar Kota Bima M Nor Madjid mengakui itu. Anggaran yang jadi masalah kemarin sudah dicairkan dan mulai dimanfaatkan oleh dinas sesuai rencana program. (Baca. Wawali Akan Cari Solusi Soal Demonstrasi Pol PP)

Anggaran Operasional di Pol PP Cair, Program Mulai Jalan - Kabar Harian Bima

“Anggaran sudah cair, sudah tidak ada persoalan, semua sudah selesai,” ungkapnya, Jumat (1/11).

Diakui Nor, karena anggaran sudah cair, aktivitas di dinasnya sudah mulai lancar. Bidang bidang juga sudah mulai menjalankan program. (Baca. Uang Operasional Pol PP Tidak Cair Karena Laporan SPJ Belum Lengkap)

“Biaya operasional untuk mobil Damkar dan Dalmas juga sudah ada dan bisa digunakan,” katanya.

Ia pun berharap, semua pegawai di dinasnya bisa bekerja dengan baik, berkoordinasi dan melakukan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).

“Alhamdulillah semua sudah berjalan normal,” tambahnya.

*Kahaba-01