Kabar Bima

Hujan dan Angin Kencang, PLN Optimalkan Perambasan Pohon

276
×

Hujan dan Angin Kencang, PLN Optimalkan Perambasan Pohon

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Agar suplai listrik lancar dan aman kendati musim hujan dan angin kencang, jajaran PT PLN UP3 Bima terus mengoptimalkan perambasan pohon dibeberapa lokasi. Agar tidak terjadi gangguan jaringan yang dapat menyebabkan pemadaman mendadak.

Hujan dan Angin Kencang, PLN Optimalkan Perambasan Pohon - Kabar Harian Bima
Petugas PLN saat perambasan pohon dijalan Gatot Soebroto. Foto: Eric

Manager Bagian Keuangan, SDM dan Administrasi PT PLN UP3 Bima Agung menjelaskan, tujuan perambasan untuk antisipasi terjadinya gangguan listrik karena faktor cuaca buruk, diakibatkan hujan lebat disertai angin kencang.

Hujan dan Angin Kencang, PLN Optimalkan Perambasan Pohon - Kabar Harian Bima

“Perambasan ini berupa pemotongan dahan dan pohon yang bersentuhan langsung dengan jaringan. Sehingga saat hujan lebat maupun angin kencang, tidak lagi membahayakan kabel jaringan,” ujarnya Jumat (3/1).

Agung mengungkapkan, selain musim hujan, pihaknya juga tetap melakukan perambasan di musim kemarau. Itu dilakukan sebagai bentuk proteksi dini untuk menghindari terjadinya gangguan jaringan kelistrikan.

Ia menyebutkan, beberapa titik lokasi perambasan di antaranya, seputaran jalan Gajah Mada Kelurahan Nae, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan Monggonao, Gatot Soebroto Kelurahan Sadia dan Mande, Sultan Kaharudin Kelurahan Sarae serta beberapa lokasi strategis lainnya. Terutama wilayah yang terdapat pohon lebat dan kabel jaringan.

Agung menjelaskan, sebelum perambasan dilakukan, pihaknya tetap melakukan tahapan dan prosedur awal. Seperti terlebih dahulu memantau lokasi sejumlah pohon yang dekat dengan jaringan, kemudian langsung melakukan perambasan.

“Tapi khusus pohon yang ada di halaman warga, terlebih dahulu kami minta izin. Sembari menyampaikan manfaat dari perambasan untuk keselamatan masyarakat sendiri,” pungkasnya.

*Kahaba-04