Kabar Bima

Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Pengurus Lintas Pulau Sumbawa Bima Dilantik

285
×

Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Pengurus Lintas Pulau Sumbawa Bima Dilantik

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Ikatan Alumni SMPP yang kini berubah nama menjadi SMAN 2 Bima menggelar acara pelantikan dan pengukuhan pengurus Lintas Pulau Sumbawa periode tahun 2019-2022 di Aula SMKN 3 Kota Bima, Jumat malam (24/1).

Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Pengurus Lintas Pulau Sumbawa Bima Dilantik - Kabar Harian Bima
Ketua Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Pengurus Lintas Pulau Sumbawa Bima Rusdi H Adnan saat dikukuhkan. Foto: Bin

Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah alumni dari berbagai tingkatan, mulai dari angkatan pertama hingga angkatan tahun 2000-an. Suasana keakraban dan bahagia pun menyelimuti kegiatan dimaksud.

Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Pengurus Lintas Pulau Sumbawa Bima Dilantik - Kabar Harian Bima

Ketua panitia kegiatan Farid saat laporan menyampaikan, kegiatan ini digelar berdasarkan hasil keputusan rapat pengurus alumni tanggal 7 Januari 2020. Kemudian melahirkan keputusan tentang panitia pelaksana dalam rangka pelantikan dan pengukuhan pengurus, lalu dilanjutkan dengan mengikuti kegiatan penghijauan bersama pada tanggal 25-26 Januari 2020.

“Tujuan ini dalam rangka menjalin silahturahmi antara pengurus ikatan alumni pusat dan daerah, dalam rangka menjalankan sejumlah program yang dicanangkan,” ujarnya.

Ketua Ikatan Alumni Pengurus Pulau Sumbawa Rusdi H Adnan saat sambutan menyampaikan ucapan terimakasih kepada alumni karena mempercayakan dirinya kembali terpilih menjadi ketua ikatan alumni periode 2019-2022.

Ia pun berharap, semoga pada periode sekarang, kebersamaan para alumni dalam menjalankan program-program tetap terus berjalan dengan baik.

“Pada periode sebelumnya, telah banyak program dilakukan, seperti bedah rumah, membantu warga yang berobat lanjut, rehab masjid dan ikut membantu korban bencana alam,” ungkapnya.

Rusdi juga berharap, semoga pada periode ini, program semakin banyak dan ditingkatkan. Maka tentu saja untuk mewujudkannya, peran semua alumni sangat diharapkan, guna suksesnya program dimaksud.

Di tempat yang sama, Ketua DPP Ikatan Alumni SMAN 2 Bima Syarif Hidayatullah mengatakan,
dengan terbentuknya ikatan alumni pengurus pulau Sumbawa ini, maka tugas DPP sudah terselesaikan. Ke depan pihaknya menginginkan agar pengurus pulau Sumbawa bisa bersinergi dengan pengurus DPP.

Sebagai gambaran awal kata dia, DPP telah mencanangkan beberapa program, seperti setiap alumni yang ingin melanjutkan S2 dan S3, akan dibantu dengan beasiswa.

“Semoga rencana yang kita niatkan ini diijabah oleh Allah SWT,” ucapnya.

Menurut Syarif, jika sebelumnya ikatan alumni lebih banyak membantu pihak – pihak di luar alumni. Tapi pada periode ini, akan lebih banyak dikerahkan untuk membantu keluarga para alumni. Seperti ada anak para alumni yang tidak bisa melanjutkan sekolah, maka akan dibantu.

Selain itu tambahnya, pada sejumlah program kerja lain, perlu peran aktif seluruh para alumni. Karena semua keinginan dan rencana ini tidak akan berjalan dengan maksimal tanpa kebersamaan dan peran aktif alumni.

*Kahaba-01