Kabar Bima

Pol Air Polres Bima Kota Tanam 200 Bibit Mangrove di Pantai Lawata

279
×

Pol Air Polres Bima Kota Tanam 200 Bibit Mangrove di Pantai Lawata

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pol Air bersama Bhabinkamtibmas, Bhabinsa Kelurahan Dara dan masyarakat sekitar pesisir pantai menanam pohon mangrove, Sabtu (29/2) sekitar pukul 08.30 Wita.

Pol Air Polres Bima Kota Tanam 200 Bibit Mangrove di Pantai Lawata - Kabar Harian Bima
Penanaman bibit Mangrove di Pantai Lawata. Foto: Ist

Kapolres Bima Kota AKBP Haryo Tejo Wicaksono melalui Kasubbag Humas AKP Hasnun menyampaikan, tujuan menanam 200 bibit pohon mangrove yang dipimpin oleh Kasat Polair IPDA Syarifuddin itu untuk menjaga garis pantai agar tetap stabil melindungi pantai dari abrasi atau erosi serta intrusi air laut.

Pol Air Polres Bima Kota Tanam 200 Bibit Mangrove di Pantai Lawata - Kabar Harian Bima

Selain itu juga bertujuan untuk peredam gelombang, menahan hempasan ombak, badai, penahan lumpur, pengendali banjir, dan akan terjaga ekosistim laut dengan baik.

“Ada 200 bibit pohon mangrove yang kami tanam bersama warga kemarin, semoga bermanfaat bagi pelestarian pesisir pantai,” ujarnya, Minggu (1/3).

Dengan penanaman pohon mangrove tersebut, Hasnun mengajak semua pihak untuk menjaga pohon tersebut agar tetap tumbuh dengan baik. Jangan sampai pohon yang ditanam itu dirusak dan cabut. Walaupun tidak ikut menanam, tapi setidaknya warga bisa ikut menjaga dan melestarikannya.

*Mari kita jaga bersama kelestarian pantai dan air laut kita, agar terhindar dari abrasi dan erosi air laut,” ajaknya.

*Kahaba-05