Kabar Bima

DPPPA Adakan Pemilihan Duta Anak Tingkat Kota

219
×

DPPPA Adakan Pemilihan Duta Anak Tingkat Kota

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Untuk membangun generasi pelajar dalam pembangunan di daerah, jajaran Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) menggelar kegiatan pemilihan duta anak tingkat SMP dan SMA sederajat se-Kota Bima.

DPPPA Adakan Pemilihan Duta Anak Tingkat Kota - Kabar Harian Bima
Foto bersama Asisten I, Kepala DPPPA Kota Bima beserta panitia pemilihan Duta Anak Kota Bima. Foto: Eric

Agenda yang dipusatkan di Rumah Aspirasi Pemberdayaan Perempuan Kelurahan Rabadompu Barat Senin (16/3) dibuka Asisten I Setda Kota Bima H Supratman, Kepala DPPPA H Ahmad, Kabid Pemenuhan Hak Anak (PHA) Erwin Rahadi, Ketua Forum Anak Omar Qilya Al Rizis serta puluhan finalis peserta pemilihan duta anak.

DPPPA Adakan Pemilihan Duta Anak Tingkat Kota - Kabar Harian Bima

Kabid PHA DPPPA Kota Bima Erwin Rahadi dalam laporan menyampaikan, kegiatan ini melibatkan 60 peserta yang berasal dari keterwakilan pelajar tingkat SMP dan SMA sederajat se-Kota Bima. Para peserta selama mengikuti seleksi akan dinilai oleh dewan juri yang telah ditunjuk.

“Seluruh peserta akan dinilai dari beberapa kriteria, di antaranya kreatifitas menyampaikan pendapat dan pengambilan keputusan, tata cara dan etika berbicara (public speaking), psikologis, pemenuhan hak dan perlindungan anak serta beberapa kriteria lainnya,” uiarnya.

Kepala DPPPA Kota Bima H Ahmad menuturkan, kegiatan ini merupakan bagian dari forum anak, sebagai wadah para pelajar untuk berkumpul dan unjuk kreatifitas dan kreasi yang dimiliki. Karena sebagai generasi emas bangsa, pelajar menjadi bagian penting dalam pembangunan di Kota Bima.

“Duta anak ini diharapkan dapat berperan pada kelompok anak, untuk memotivasi dalam meningkatkan serta mengembangkan kemampuan belajar. Sehingga mereka bisa menjadi agen perubahan, dimasa sekarang dan akan datang,” tandasnya.

Ahmad menjelaskan, duta anak ini memiliki 2 tugas pokok yaitu pertama menjadi pelopor, pelajar diharapkan dapat memulai aksi dan berkontribusi positif sebagai agen perubahan di daerah untuk mengatasi berbagai permasalahan anak yang terjadi.

“Untuk yang kedua yaitu sebagai pelapor, dimana anak-anak diharapkan dapat melaporkan segala hal yang berkaitan dengan pemenuhan hak anak,” tandasnya.

Sementara itu Assisten I Setda Kota Bima H Supratman yang membuka secara resmi kegiatan berharap, melalui kegiatan tersebut duta  anak yang terpilih bisa menjadi wakil pelajar dalam setiap proses pembangunan di Kota Bima.

“Kepada duta anak yang terpilih, kedepan segera buat program kerja. Lalu dapat menjalankan semua sistem kerja, terutama mengkampanyekan bahaya narkoba dan pergaulan bebas,” imbuhnya.

Informasi yang disampaikan pihak panitia, setelah melalui proses pemilihan duta anak. Ada 3 nama yang berhasil mendapatkan nilai tertinggi, yaitu Putri Adelya dari SMAN 1 Kota Bima, Fanissyah Aulia dari SMAN 2 Kota Bima dan Andi Pancha dari MAN 2 Kota Bima.

*Kahaba-04