Kabar Bima

Seorang Warga Kota Bima Positif Terpapar Virus Corona

386
×

Seorang Warga Kota Bima Positif Terpapar Virus Corona

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Berdasarkan hasil siaran pers Tim Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Pemprov NTB hari ini, Rabu (27/5), salah seorang warga Kota Bima inisial FA (26) positif terpapar Covid-19.

Seorang Warga Kota Bima Positif Terpapar Virus Corona - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

FA dinyatakan positif dari hasil swab dan masuk menjadi pasien Covid-19 nomor 548. Yang bersangkutan beralamat di Kelurahan Sarae, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.

Seorang Warga Kota Bima Positif Terpapar Virus Corona - Kabar Harian Bima

Berdasarkan hasil pemeriksaan, FA memiliki riwayat kontak langsung dengan pasien nomor 432, yang kini di karantina di Mataram dalam kondisi baik. Sementara FA, saat ini di karantina di Kota Mataram.

Jubir Tim Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Kota Bima H A Malik yang dikonfirmasi mengatakan, FA bekerja di Mataram di RSAD bagian UGD.

“Dia hanya ber KTP Bima, tidak pernah pulang ke Bima,” katanya.

Diakui Malik, besok Tim Gugus Tugas akan menanyakan keluarga FA, apa pernah mereka mendatangi anaknya di Mataram atau tidak.

*Kahaba-01