Kabar Bima

Dispar Tata Pantai Lawata untuk Lomba Video Inovasi

326
×

Dispar Tata Pantai Lawata untuk Lomba Video Inovasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Kendati ditutup karena pandemi Covid-19, Dinas Pariwisata Kota Bima terus menata Pantai Lawata. Ini dilakukan untuk persiapan mengikuti lomba video inovasi.

Dispar Tata Pantai Lawata untuk Lomba Video Inovasi - Kabar Harian Bima
Plt Kadis Pariwisata Kota Bima Yuliana. Foto: Binuliana

“Iya Pantai Lawata kini ditata untuk persiapan lomba video inovasi,” terang Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima Yuliana, Kamis (6/6).

Dispar Tata Pantai Lawata untuk Lomba Video Inovasi - Kabar Harian Bima

Ia mengakui, di Kota Bima ada beberapa OPD yang akan mengikuti lomba video inovasi sesuai dengan beberapa aspek yang ada di daerah. Seperti pasar tradisional, destinasi wisata hingga restoran.

“Jadi yang kami tata itu destinasi wisata dan yang dipilih adalah Pantai Lawata,” katanya.

Yuliana memastikan, penataan di Pantai Lawata sesuai dengan protokoler Covid-19 yakni dengan pengecekan suhu tubuh bagi pengunjung, jaga jarak, menyiapkan tempat cuci tangan pada bagian dalam pantai, mewajibkan pengunjung pakai masker dan pembatasan jumlah pengunjung.

“Untuk jumlah pengunjung, kita masih hitung luas area Lawata dengan batas jarak minimal satu meter, maka segitulah banyaknya pengunjung yang bisa masuk,” jelas Yuliana.

Disinggung apakah persiapan lomba video inovasi ini juga menjadi persiapan dibuka kembalinya Pantai Lawata? Ia menegaskan, pembukaan Pantai Lawata untuk umum masih akan dikoordinasikan dengan tim gugus tugas dan kepala daerah.

*Kahaba-01