Kabar Bima

Blusukan di Parado, Umi Eka Disambut Ratusan Emak-Emak

271
×

Blusukan di Parado, Umi Eka Disambut Ratusan Emak-Emak

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Ratusan emak-emak di Kecamatan Parado menyambut kedatangan Bakal calon Wakil Bupati Bima dari pasangan H Arifin, Hj Eka Indra Kumala Djuwita (Umi Eka), Senin (17/8). Kunjungan Umi Eka tersebut dalam rangka sosialisasi pencalonannya sebagai kepala daerah di Kabupaten Bima pada Pilkada Tahun 2020.

Blusukan di Parado, Umi Eka Disambut Ratusan Emak-Emak - Kabar Harian Bima
Sambutan warga Parado saat Umi Eka datang untuk blusukan. Foto: Ist

Menurut Ketua Tim Pemenangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima H Arifin – Hj Eka, Ilham A Rasul, di hadapan masyarakat setempat Umi Eka menyampaikan keseriusannya mengikuti Pilkada Kabupaten Bima dan membantu H Arifin mambangun Bima.

Blusukan di Parado, Umi Eka Disambut Ratusan Emak-Emak - Kabar Harian Bima

“Umi Eka mengajak masyarakat Kecamatan parado untuk menjemput perubahan yang selama ini dinginkan masyarakat Kabupaten Bima,” katanya.

Sambutan antusias warga setempat juga dimanfaatkan oleh Umi Eka untuk menyampaikan visi misinya membangun Kabupaten Bima bersama dengan H Arifin. Seperti pemberdayaan sumber daya alam dan manusianya yang harus dilakukan dengan sangat maksimal.

Begitu pun dengan sederet persoalan daerah yang hingga saat ini belum memiliki solusi konkrit. Seperti pertanian, kelautan, air bersih dan masalah umum yang acapkali dihadapi masyarakat Kabupaten Bima.

“Umi Eka melihat potensi ini belum dikelola dengan maksimal. Maka keinginannya bagaimana bisa merumuskannya dengan para ahli dan ambil tindakan untuk mulai melakukannya,” terang Ilham.

Ia menambahkan, pertemuan dengan warga Kecamatan Parado tersebut juga dijadikan Umi Eka untuk menyerap aspirasi warga setempat. Umi Eka pun menyampaikan ucapan terima kasih yang begitu mendalam untuk dukungan seluruh warga setempat terutama emak-emak yang datang meluangkan waktu.

“Umi Eka diakhir penyampaiannya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama – sama berjuang menjemput perubahan dan mewujudkan kesejahteraan untuk daerah dan rakyat,” tambahnya.

*Kahaba-01