Kabar Bima

Pemdes Leu Salurkan BLT Dana Desa Tahap II

179
×

Pemdes Leu Salurkan BLT Dana Desa Tahap II

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pemerintah Desa Leu Kecamatan Madapangga menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tabap II bulan ke 4, Selasa (21/9).

Pemdes Leu Salurkan BLT Dana Desa Tahap II - Kabar Harian Bima
Warga Leu foto bersama usia menerima BLT Dana Desa Tahap II. Foto: Yadien

Kepala Desa Leu Muhammad Taufik mengatakan, jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menerima BLT DD tahap II bulan ke 4 sebanyak 63 orang. Total itu lebih banyak dibanding KPM tahap pertama yang hanya 61 KPM.

Pemdes Leu Salurkan BLT Dana Desa Tahap II - Kabar Harian Bima

“Ada penambhan KPM untuk tahap II,” ujarnya

Kata dia, bantuan yang disalurkan tersebut merupakan jatah BLT DD bulan Juli. Sementara jatah bulan Agustus akan disalurkan Rabu (22/9) dan September pada Kamis (23/9).

“Besok dan lusa juga akan kami salurkan BLT tahap II,” katanya.

Ia berharap kepada KPM yang menerima BLT DD agar memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan selama masa pandemi.

“Karena anggaran sudah cair mak BLT akan kami salurkan setiap hari selama 3 hari,” bebernya.

*Kahaba-10