Kabar Bima

5.000 UMKM Direkomendasikan Terima Bantuan Rp 2,4 Juta

317
×

5.000 UMKM Direkomendasikan Terima Bantuan Rp 2,4 Juta

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dinas Koperindag Kota Bima telah memberikan rekomendasi kepada 5.000 UMKM untuk menerima bantuan sebesar Rp 2,4 juta dari Pemerintah Pusat.

5.000 UMKM Direkomendasikan Terima Bantuan Rp 2,4 Juta - Kabar Harian Bima
Kabid Koperasi dan UMKM Dinas Koperindag Kota Bima, Rafik. Foto: Bin

Diakui Rafik selaku Kabid Koperasi dan UMKM Dinas Koperindag Kota Bima, pengajuan yang sudah dikirim ke Kementrian Koperasi sekitar 28 ribu data. Kemudian akan diverifikasi oleh kementerian. Hanya saja pihaknya belum mengetahui berapa yang sudah terverifikasi.

5.000 UMKM Direkomendasikan Terima Bantuan Rp 2,4 Juta - Kabar Harian Bima

“Sebanyak 5.000 yang sedang diberikan rekomendasi untuk terima bantuan ini. Soal cair atau tidak belum diketahui, karena pihak bank yang tahu datanya,” kata Rafik.

Menurut dia, dari jumlah data yang dikirim tersebut, selalu bergerak setiap saat. Sekarang saja, Dinas Koperindag kembali melayangkan surat pendaftaran baru untuk para pelaku usaha ke Kelurahan, untuk mendaftarkan masyarakatnya yang memenuhi syarat sebagai pelaku usaha.

Ia pun berharap kepada masyarakat yang belum terdaftar, dapat langsung mendaftarkan diri ke kelurahan masing-masing. Dinas tidak lagi menerima pendaftaran secara pribadi, tapi harus melalui kelurahan secara kolektif.

“Data baru yang akan dikirim tersebut selain dari 28 ribu yang sudah dikirim,” katanya.

Soa kendala proses penyaluran bantuan tersebut, diakui Rafik ada sejumlah masyarakat yang tidak sabar menunggu proses pemberian rekomendasi, demikian juga pencairan di bank.

“Sejauh ini ada pelaku usaha yang tidak memenuhi persyaratan, atau ditolak. Berkasnya seperti diketahui sebagai aparatur sipil negara. Jumlahnya baru 2 orang,” sebutnya.

*Kahaba-01