Kabar Kota Bima

Di Tengah Pandemi, Telkom Bima Bantu SMPN 1

289
×

Di Tengah Pandemi, Telkom Bima Bantu SMPN 1

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Kantor Daerah Telkom (Kandatel) Bima menyerahkan bantuan dana untuk SMPN 1 Kota Bima, Senin (7/12) untuk membantu kebutuhan jajaran sekolah setempat. Penyerahan dilakukan di aula sekolah tersebut, disaksikan oleh guru dan siswa.

Di Tengah Pandemi, Telkom Bima Bantu SMPN 1 - Kabar Harian Bima
Kepala Kandatel Bima saat menyerahkan bantuan dana untuk SMPN 1 Kota. Foto: Bin

Kepala Kandatel Bima Syarifuddin mengatakan, kegiatan ini dalam rangka silahturahmi, sekaligus penyerahan bantuan dana agar bisa dimanfaatkan sebagaimana mestinya. Harapannya, semoga bisa membantu kegiatan belajar mengajar di sekolah tersebut.

Di Tengah Pandemi, Telkom Bima Bantu SMPN 1 - Kabar Harian Bima

“SMPN 1 Kota Bima kita pilih untuk menyerahkan bantuan karena merupakan sekolah negeri terdekat dengan Kantor Telkom Bima,” katanya.

Diakui Syarifuddin, di tengah Pandemi Covid-19 ini, semua merasakan dampak. Termasuk di lembaga pendidikan. Kendati bantuan tersebut tidak seberapa, ia berharap semoga bisa dimanfaatkan dengan baik.

Pada kesempatan yang sama, ia juga meminta kepada jajaran sekolah setempat agar memaksimalkan penggunaan perangkat Telkom untuk kebutuhan dan lancarnya pelaksanaan pendidikan.

“Telkom juga memiliki sejumlah perangkat untuk membantu kegiatan belajar mengajar di tengah Pandemi ini,” terangnya.

*Kahaba-01