Kabar Kota Bima

Tempat Ini Akan Dibikin Kolam Pemancingan di Tengah Kota Bima

437
×

Tempat Ini Akan Dibikin Kolam Pemancingan di Tengah Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Kolam yang berada di sebelah barat Taman Ria kini tengah direhab. Rencananya, tempat itu akan dibuat kolam pemancingan yang berada di tengah-tengah kota.

Tempat Ini Akan Dibikin Kolam Pemancingan di Tengah Kota Bima - Kabar Harian Bima
Lokasi yang akan dibuatkan tempat pemancingan di tengah kota. Foto: Bin

Kasubbag Komunikasi Pimpinan Bagian Protokol Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Pemerintah Kota Bima Dian Fitriany menyampaikan, perubahan fungsi tersebut setelah Walikota Bima mengunjungi dan meninjau langsung tempat dimaksud.

Tempat Ini Akan Dibikin Kolam Pemancingan di Tengah Kota Bima - Kabar Harian Bima

Lokasi yang direhab tersebut merupakan milik Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanlut) Kota Bima, yang dulunya dimanfaatkan sebagai tempat lesehan dan kolam ikan. Namun karena terbakar, hingga kini tidak dimanfaatkan lagi dan terbengkalai begitu saja.

Menurut Dian, ada inisiatif dari jajaran TNI untuk menata kembali tempat tersebut untuk dijadikan kolam pemancingan. Ide ini pun disambut baik Wali Kota Bima H Muhammad Lutfi, dan mengharapkan nantinya bisa menjadi sumber PAD baru.

“Rencananya akan ada kolam pemancingan dan juga saung-saung, dengan targetnya ada PAD yang dihasilkan dari penataan ini,” katanya.

Dian menambahkan, saat ini pembersihan sedang dilakukan seperti pengerukan sungai dibantu dengan alat berat, termasuk membersihkan beberapa kolam ikan yang sudah ada.

Pembersihan dan penataan ini juga dibantu oleh warga sekitar yang senang dengan adanya rencana penataan tersebut.

Ditanyakan jumlah anggaran, Dian memastikan belum ada dalam APBD 2021. Nantinya akan dibahas lebih lanjut apakah akan dimasukan dalam APBD perubahan 2021 atau akan dianggarkan dalam APBD tahun selanjutnya.

“Yang jelas sekarang ini, baru dilakukan penataan dan pembersihan awal dulu,” tandasnya.

*Kahaba-04