Kabar Kota Bima

Bantuan Sosial Tunai Tahap 3 dan 4 Cair

290
×

Bantuan Sosial Tunai Tahap 3 dan 4 Cair

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sejumlah pilar sosial seperti TKSK, SP SLRT, PSM dan FS SLRT di bawah naungan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bima mengawal penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap ke-3 dan 4 (Bulan Maret dan April) di 2 tempat yaitu Kantor Pos Tolomundu dan Kantor Pos Salama Kecamatan Rasanae Barat, Selasa (13/4).

Bantuan Sosial Tunai Tahap 3 dan 4 Cair - Kabar Harian Bima
Pilar Sosial Dinsos Kota Bima saat mengontrol penyaluran bantuan sosial tunai tahap 3 dan 4 tahun 2021. Foto: Eric

Kepala Dinas Sosial melalui TKSK Sri Wahyuni menyampaikan, jumlah data penerima BST tahun 2021 sebanyak 2.146 Kepala Keluarga (KK). Berdasarkan jadwal, penyaluran dilaksanakan selama 3 hari, mulai dari Kecamatan Raba pada Senin (12/4), kemudian Kecamatan Rasanae Barat dan Mpunda serta hari terakhir Kecamatan Asakota dan Rasanae Timur Rabu (13/4).

Bantuan Sosial Tunai Tahap 3 dan 4 Cair - Kabar Harian Bima

“Karena penyaluran BST ini bertepatan dengan momentum HUT Kota Bima ke-19, seluruh pilar sosial mengawal penyaluran bantuan agar berjalan tertib menggunakan rimpu sebagai simbol budaya dan adat,” ujarnya.

Yuni menjelaskan, awalnya jadwal pemberian BST ini dilaksanakan setiap bulan. Tapi karena ada keterlambatan untuk perbaikan data dan keperluan lain, jadi disalurkan 2 bulan langsung dengan nilai berjumlah Rp 600 ribu rupiah.

“BST yang dibagikan ini sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk membantu ekonomi masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19. Sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik guna memenuhi kebutuhan selama pandemi,” katanya.

Yuni menambahkan, bagi penerima manfaat yang tidak bisa datang mengambil BST karena alasan sakit, kemudian lanjut usia (lansia) serta disabilitas, pihaknya memberikan kemudahan dengan menerjunkan petugas pos yang akan didampingi pilar sosial, untuk mendatangi langsung kediaman warga.

“Alhamdulillah selama penyaluran BST 2 hari ini berjalan lancar dan tertib, dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan,” tambahnya.

*Kahaba-04