Kabar Kota BimaHukum & Kriminal

Awas, Bocah Main HP Diincar Pencuri

424
×

Awas, Bocah Main HP Diincar Pencuri

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Jangan biarkan anak kecil menggenggam dan bermain smartphone sendirian di pinggir jalan, karena akan jadi sasaran empuk para pencuri yang sudah berkeliaran mencari mangsa.

Awas, Bocah Main HP Diincar Pencuri - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

Seperti yang dialami Aiman (10) bocah warga Kelurahan Santi, Selasa (12/10) sekitar pukul 14.30 Wita. Saat bermain HP di rumah tetangga, tepatnya di pinggir jalan kelurahan setempat, tiba-tiba dirampas oleh orang tidak dikenal.

Awas, Bocah Main HP Diincar Pencuri - Kabar Harian Bima

Ketua RT 02 Kelurahan Santi Rustam menceritakan, dari pengakuan warga sekitar awalnya anak itu sedang main HP depan halaman rumah M Amin di RT 03.

Tiba-tiba datang 2 orang menggunakan motor Scoopy menggunakan helm. Saat berhenti depan rumah, salah satu pelaku turun dari motor dan merampas HP korban yang berdiri tidak jauh dari jalan raya.

“Saat itu situasi sepi, warga yang melihat 2 orang itu mengira datang hendak foto copy sesuatu di rumah M Amin,” ungkapnya.

Usai merampas HP korban kata Rustam, kedua pelaku melarikan diri ke arah timur dengan kecepatan tinggi. Untuk mengungkap itu, warga akan melihat CCTV di sepanjang jalan Gajah Mada, guna mengecek nomor plat motor pelaku.

Rustam juga mengimbau agar orang tua dapat menjaga anaknya saat bermain. Selain adanya tindak pidana tersebut, beberapa waktu lalu di RT 06 Kelurahan Santi sempat ada aksi penculikan anak kecil.

“Jangan biarkan anak kecil main sendirian, jaga dan perhatikan saat anak bermain,” imbaunya.

*Kahaba-05