Kabar Kota Bima

348 Siswa-Siswi SMAN 4 Kota Bima Diwisuda

687
×

348 Siswa-Siswi SMAN 4 Kota Bima Diwisuda

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sebanyak 348 siswa kelas XII SMAN 4 Kota Bima mengikuti rangkaian proses wisuda, yang dihelat di halaman sekolah setempat, Rabu (30/3).

348 Siswa-Siswi SMAN 4 Kota Bima Diwisuda - Kabar Harian Bima
Prosesi wisuda siswa-siswi SMAN 4 Kota Bima. Foto: Eric

Kepala SMAN 4 Kota Bima Siti Maryatun saat sambutan menyampaikan, proses pelantikan kelas XII tahun ajaran 2021-2022 kali ini berbeda. Karena melalui proses sungkeman, atau tanda bakti anak terhadap jasa orang tua dengan mencium tangan sebagai tanda penghormatan.

348 Siswa-Siswi SMAN 4 Kota Bima Diwisuda - Kabar Harian Bima

“Siswa yang diwisuda harus merasa bersyukur dan bangga, karena selama menempuh pendidikan hingga 12 tahun, jasa orangtualah yang sangat besar,” ujarnya.

Ia menjelaskan, proses sungkeman ini bertujuan untuk memberikan edukasi sekaligus membentuk karakter siswa. Agar senantiasa menghargai dan menghormati jasa orang tua yang senantiasa membimbing dan memotivasi siswa selama proses menekuni dunia pendidikan.

“Selain guru sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, orangtua juga menjadi pahlawan bagi para pelajar hingga berhasil sampai saat ini,” katanya.

Siti Maryatun menambahkan, untuk ratusan siswa yang telah diwisuda agar tidak merasa berpuas diri. Karena tantangan belajar ke depan semakin tinggi, mengingat dunia perkualihan nanti menuntut untuk terus meningkatkan kemampuan belajar sehingga bisa meraih kesuksesan.

“Teruslah kembangkan kemampuan belajar, semoga bisa meraih cita-cita dan membanggakan orangtua dan sekolah,” tambahnya.

*Kahaba-04