Kabar Kota Bima

AHY Tiba di Kota Bima, Sholat Jumat di Masjid Terapung

1472
×

AHY Tiba di Kota Bima, Sholat Jumat di Masjid Terapung

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Ketua Umum Partai Demokrat H Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di Kota Bima, Jumat siang (15/4). Kunjungan AHY dalam rangka Safari Ramadan dan konsolidasi dan sosialisasi jelang Pemilu Pilpres 2024.

AHY Tiba di Kota Bima, Sholat Jumat di Masjid Terapung - Kabar Harian Bima
Ketum partai Demokrat AHY bersama HMQ saat tiba di Masjid terapung. Foto: Bin

Dari Bandara Sultan Muhammad Salahuddin, AHY menuju Hotel Marina dan dilanjutkan dengan sholat Jumat bersama di Masjid Terapung Kota Bima.

AHY Tiba di Kota Bima, Sholat Jumat di Masjid Terapung - Kabar Harian Bima

Kedatangan putra sulung mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono di Kota Tepian Air didampingi Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Provinsi NTB, disambut meriah pengurus, kader partai dan masyarakat.

Nampak terlihat hadir juga Gubernur NTB H Zulkieflimanshah, Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan, Wakil Bupati Bima HM Dahlan, sejumlah pejabat daerah juga menyempatkan untuk ibadah Jum’at di masjid tersebut.

Setelah ibadah di Masjid Terapung, AHY akan melanjutkan kunjungan Safari Ramadan di Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bima untuk menyampaikan kuliah umum. Kemudian, bergeser ke Ponpes Al Husainy untuk bertemu dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, dan para santri.

Sore harinya, dilanjutkan dengan kegiatan Bazar di Lapangan Serasuba dan buka puasa bersama.

Ketua Dewan Kehormatan DPD Demokrat Provinsi NTB HM Qurais H Abidin (HMQ) mengatakan, kedatangan AHY ini dalam rangka bertemu dan bersilaturahmi langsung dengan masyarakat Kota Bima, serta mendorong masyarakat untuk sama-sama mendukung kader terbaik Partai Demokrat Pulau Sumbawa untuk meraih kursi di DPR RI.

*Kahaba-01