Kepsek di Kecamatan Belo Dilantik, SDN Runggu Dibaca 2 Nama

Kabupaten Bima277 Dilihat

Kabupaten Bima, Kahaba.- Sejumlah Kepala Sekolah (Kepsek) di Kecamatan Belo dilantik secara daring oleh Bupati Bima, di Aula Kantor UPTD Dikpora Kecamatan Belo, Rabu (12/1). Kegiatan dimaksud juga yang dihadiri Camat Belo, Kapolsek Belo, Danposramil Belo, Kepala UPT Pertanian, KUA Belo, Kepala UPT Dikpora beserta pengawas dan seluruh kepala sekolah yang akan dilantik.

Baca:   53 Rumah di Desa Renda Terbakar
Kepsek di Kecamatan Belo Dilantik, SDN Runggu Dibaca 2 Nama - Kabar Harian Bima
Proses pelantikan kepala sekolah di Kecamatan Belo secara Daring. Foto: Ahyar

Namun ada yang bermasalah saat dibacakan nama – nama Kepsek. Tiba dibacakan untuk Kepala SDN Runggu, justru terdapat 2 nama. Persoalan ini pun akan segera dikoordinasikan dengan instansi terkait.



Plt Kepala UPT Dikpora Hadi Yono mengatakan, proses pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat fungsional di Kecamatan Belo berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Baca:   3 Desa di Kecamatan Belo Rekrut Kaur Desa

“Ada 14 orang yang dilantik menjadi kepala sekolah,” sebutnya.

Namun ungkapnya, ada masalah yang dihadapi saat pembacaan nama kepala sekolah tersebut. Karena untuk kepala sekolah SDN Runggu ada 2 nama.

“Kami bersama Camat Belo akan segera mencarikan solusi dan akan segera menghadap Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Karena tidak mungkin 1 sekolah dipimpin 2 orang,” katanya.

Baca:   Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sosialisasi Rabies di Kecamatan Belo

Dari sejumlah nama yang dilantik jadi kepala sekolah, ia berharap dapat meningkatkan dan memajukan dunia pendidikan di wilayah Kecamatan Belo. Apalagi Kecamatan Belo ada 4 orang sebagai guru penggerak dan bisa menjadi motivasi untuk guru yang ada.

*Kahaba-09


Komentar