Kabar Bima

Upacara Senin, Belasan Siswa Kesurupan

364
×

Upacara Senin, Belasan Siswa Kesurupan

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Khitmad suasana upacara pagi di SMPN 2 Desa Sai, Kecamatan Soromandi seketika buyar. Pasalnya, suasana terganggu akibat belasan siswa yang kesurupan.

Ilustrasi
Ilustrasi

Kejadian tersebut berlangsung tiba-tiba. Kesurupan berawal dari seorang siswi kelas II, Mutmainah, yang berteriak dan kejang-kejang ditengah lapangan saat upacara berlansung. Beberapa menit kemudian, malah dialami sejumlah siswa lain.

“Sekitar belasan siswa ikut berteriak dan kejang-kejang,” terang Kepala SMPN 2 Soromandi Saidin SPd.

Kejadian itu praktis membuat siswa dan guru – guru panik. Para siswa yang kesurupan pun akhirnya dipulangkan ke rumah masing-masing. “Siswa yang kesurupan sudah dipulangkan,” katanya.

Akibat kejadian tersebut, lanjutnya, kegiatan belajar mengajar (KBM) sekolah terpaksa dihentikan sementara dan pihaknya menggelar rapat, guna mencari solusinya. Sebab kejadian itu bukan yang pertama kali

“Hasilnya, siswa yang kesurupan dibiarkan untuk beristirahat di rumah. Dan diperbolehkan masuk sekolah setelah kondisinya benar-benar stabil,” tuturnya.

*Bin