Kota Bima, Kahaba.- Pemerintah Kota Bima menyiapkan hadiah Umroh untuk 4 orang lurah, yang ditetapkan sebagai juara pada lomba kebersihkan tingkat kelurahan dalam rangka. HUT Kota Bima tahun 2017.
Plt. Kabag Humas dan Protokoler Setda Kota Bima, Syahrial Nuryadin menjelaskan, HUT Kota Bima tahun ini lebih fokus pada lomba kebersihan. Tidak ada euforia atau hura-hura, pameran maupun hiburan pesta rakyat.
Pada lomba kelurahan, lurah yang berhasil membawa wilayahnya menjuarai lomba tersebut akan mendapat hadiah umroh. 3 hadiah umroh disiapkan oleh Pemerintah Kota Bima, 1 hadiah disiapkan oleh Walikota Bima.
“4 Lurah yang keluar sebagai juara dapat hadiah Umroh,” terang Ryan, begitu pria lajang itu biasa disapa, Selasa (7/3).
Kata Ryan, selain lomba kelurahan sejumlah kegiatan lain seperti lomba lari marathon yang akan digelar 2 April. Acara tersebut digelar se-pulau Sumbawa, star di Pemkot Bima finish di Pantai Lawata. Selain itu, juga digelar pawai budaya, doa dana di Pantai Amahami.
Puncaknya nanti, saat upacara Walikota Bima akan mengundang semua Mentri yang pernah hadir saat bencana banjir, terutama Mentri BNPB.
“Bahkan rencananya Menteri BNPB jadi Inspaktur Upacara,” tandasnya.
*Kahaba-01