Pendidikan

SMPN 2 Kota Bima Intens Adakan Program Sebumi dan Sigi Sama

936
×

SMPN 2 Kota Bima Intens Adakan Program Sebumi dan Sigi Sama

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Baru menjabat selama dua pekan sebagai Kepala SMPN 2 Kota Bima, Jumadil Akbar intens melaksanakan program Selasa Rabu Kamis dzikir dan doa (Sebumi) dan Aksi Bergizi dan Senam Bersama (Sigi Sama).

SMPN 2 Kota Bima Intens Adakan Program Sebumi dan Sigi Sama - Kabar Harian Bima
Suasana kegiatan Sebumi di halaman SMPN 2 Kota Bima. Foto: Ist

“Alhamdulillah pelaksanaan program pendikan ini berjalan lancar, bahkan keterlibatan serta antusiasme guru dan juga siswa sangat besar,” ujarnya, Kamis 12 Oktober 2023.

Akbar menjelaskan, saat ini perkembangan teknologi begitu pesat. Ditambah kondisi lingkungan sosial yang rentan terhadap pergaulan. Sehingga peran orang tua mengontrol dan mengawasi anak, harus lebih ekstra.

“Maka melalui program Sebumi dan Sigi Sama ini, kami ingin membina serta membentuk karakter siswa yang disiplin, sehat, cerdas dan berahlakul qorimah. Sehingga ke depan menjadi generasi berprestasi,” katanya.

Sementara itu, salah satu siswa Kelas II Aditya Mulyadi menyampaikan ucapan terima kasih, karena dengan adanya program pendidikan sekolah setempat, bisa bisa mendidinya bersama siswa lain untuk hidup disiplin, belajar dengan tekun dan tetap rutin menjalankan ibadah.

*Kahaba-04

Semua Bisa Kuliah di Universitas Negeri - Kabar Harian Bima
Pendidikan

Kota Bima, Kahaba.- Universitas Terbuka (UT) Mataram membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025. Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terakreditasi…