Kota Bima, Kahaba.- Sebanyak 5 orang pelajar SMA utusan Kota Bima mengikuti seleksi peserta calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional mewakili Provinsi NTB.
Putra – putri terbaik daerah itu terpilih berdasarkan seleksi yang dilaksanakan Tim Provinsi pada seleksi Tingkat Kota Bima tanggal 9 Maret 2019 lalu. Setelah pelaksaanaan seleksi oleh provinsi 5 peserta kemudian mendapatkan pembinaan selama bulan Maret hingga April 2019.
Adapun 5 pelajar Kota Bima tersebut adalah M Adzan dari MAN 2 Kota Bima, Iqbal Firmansyah dari SMAN 1 Kota Bima, Wisman dari SMAN 2 Kota Bima, Hidratul Iftar dari SMAN 2 Kota Bima dan Safira Maharani dari SMAN 2 Kota Bima.
“Pelajar ini nantinya akan diberangkatkan pada tanggal 1 Mei 2019 dengan didampingi Plt Kadis Pariwisata Kota Bima dan Kasi Pembinaan Kepemudaan Bidang Pemuda dan Olahraga,” ujar Plt Kabag Humas dan Protokoler Setda Kota Bima H A Malik, Selasa (30/4).
Diakuinya, Sekretaris Daerah Kota Bima berpesan kepada pelajar berpesan agar menjaga kondisi serta menyiapkan mental dan fisik dengan sebaik mungkin, sehingga nantinya para peserta calon Paskibraka dapat terpilih menjadi wakil di pada tingkat nasional serta mengharumkan nama Kota Bima.
“Terpilih diantara yang terbaik tentu melewati perjuangan yang berat, oleh karena itu pada seleksi nantinya siapkan fisik dan mental dengan menjaga kondisi sebaik mungkinsehingga mampu tampil enerjik,” ujarnya.
Diakhir sambutan, Sekda berharap pelajar tersebut agar mampu memberikan pengaruh positif baik di lingkungan tempat tinggal masing–masing maupun dalam pergaulan di masyarakat.
Tidak lupa pula diucapkannyaterima kasih kepada para pembina, pembimbing dan pelatih yang berkenan membimbing putera–puteri terbaik Kota Bima
“Semoga mereka bisa menjadi teladan bagi siswa–siswi lainnya”, harap sekda.
*Kahaba-01