Kabupaten Bima, Kahaba.- Wakil Bupati (Wabup) Bima, H. Dahlan M. Noer menggelar Inpeksi Mendadak (Sidak) di beberapa SMP dan SD, Senin (13/2). Wabup mengawali kegiatan bersama Camat Palibelo itu di SDN Tonggorisa, berlanjut di SMP 1 Palibelo dan SMP 2 Palibelo.
Pada kesempatan itu, dalam arahannya Wabup menyampaikan, guru harus profesional saat menjalankan tugas. Profesional itu, bukan hanya untuk guru yang sudah menjadi PNS, tapi semua guru yang mengajar.
“Menjadi guru, harus miliki macam metode baru yang bisa dijadikan landasan. Sebab, guru adalah panutan setiap siswa,” ujarnya.
Menurut Baba Leo, begitu pria itu biasa disapa, guru harus memiliki inovasi baru dalam mengajar. Tidak kaku dalam mentransformasikan ilmu pengetahun. Mengajar dengan metode yang membuat siswa mudah memahami.
Wabup juga menegaskan, profesional itu adalah disiplin. Saat jam mengajar, guru tidak diperbolehkan untuk berbisnis sampingan.
“Kalau itu dilakukan, sama halnya sudah mencuri waktu,” kritiknya.
*Kahaba-02