Kota Bima, Kahaba.- Bentuk kecintaan terhadap daerah dan sekolah yang telah mendidik, alumni 1987 SMAN 1 Kota Bima menggelar aksi bakti sosial dan memberikan bantuan dana kepada sekolah setempat. Kegiatan itu sebagai wujud ekspresi, sekaligus kepedulian para alumni kepada daerah.
Ketua Panitia melalui Sekretaris Raden Andi Saraswati mengaku, ada dua program kerja alumni 87, yaitu kegiatan keagamaan berupa pemberian dana bantuan pembangunan mushola sekolah dan bakti sosial berupa penanaman 500 pohon mangrove dan 20 pohon sengon, di sepanjang pantai Ni’u.
Program pemberian dana bantuan sekolah dan bakti sosial kata dia, sebagai wujud ide dan gagasan para alumni, yang ingin memberikan sumbangsih tenaga maupun pikiran untuk daerah.
“Kami menggelar acara reuni bukan hanya saja bersifat seremonial saja, tapi ingin berbuat yang lebih untuk daerah tercinta. Kami mengajak berbuat kebajikan dan mengajak selamatkan alam kita tercinta,” ujar, Rabu (28/6).
Ia pun mengajak masyarakat dan juga para alumni angkatan lain, untuk berbuat dan melakukan hal yang sama untuk sekolah dan daerah. Karena apa yang dilakukan hari ini, mempunyai tujuan untuk membangun daerah yang lebih baik.
“Semoga apa yang kami tanam hari ini, dapat menjadi bagian dalam menyelematkan ekosistem laut, untuk generasi yang akan datang,” harapnya.
Sementara itu Pemerintah Kota Bima yang diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup H. Fakhrunrazi merasa bangga dan mengapresiasi yang dilakukan alumni SMAN 1 Kota Bima 1987. Apa yang telah dilakukan itu merupakan bagian dari sumbangsih terhadap pelestarian tempat ibadah sekolah dan penyelamatan biota laut.
“Atas nama pemerintah daerah kami sangat berterimakasih dan bangga. Karena menumbuhkan gerakan untuk mencintai dan merawat tempat ibadah seolah, serta mengembalikan kondisi biota laut untuk lebih baik,” tuturnya.
*Kahaba-04