Kabupaten Bima

Pemdes Cenggu Beri Pelatihan untuk Tim Posyandu

499
×

Pemdes Cenggu Beri Pelatihan untuk Tim Posyandu

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pemerintah Desa Cenggu menggelar pelatihan untuk kader posyandu, operator posyandu dan Kader Pembangunan Manusia (KPM) di aula kantor desa setempat, Kamis (14/7).

Pemdes Cenggu Beri Pelatihan untuk Tim Posyandu - Kabar Harian Bima
Pemdes Cenggu saat memberikan pelatihan untuk Tim Posyandu. Foto: Ahyar

Sekretaris Desa Cenggu Hermansyah mengatakan, pelatihan ini merupakan prioritas penggunaan anggaran desa tahun anggaran 2020. Kegiatan dimaksud guna meningkatkan pelayanan posyandu di tingkat desa.

Dijelaskannya, pelayanan sekarang berbeda dengan pelayanan dulu karena ada revitalisasi posyandu. Pelayanannya melibatkan seluruh lapisan masyarakat baik itu bayi balita, ibu hamil, ibu menyusui, remaja, dewasa dan lansia.

“Kalau dulu, pelayanan posyandu hanya prioritas untuk bayi balita, ibu hamil dan ibu menyusui,” bebernya.

Melalui pelatihan ini, peserta yang mengikuti kegiatan dimaksud diharapkan dapat mengisi format atau data-data yang akan menjadi kelengkapan, kemudian data ini sangat dibutuhkan oleh pemerintah pusat sampai daerah.

“Semoga para peserta bisa berperan aktif meningkatkan kesehatan di tingkat desa, kemudian bisa mengisi data-data yang berkaitan dengan kesehatan,” harapnya.

*Kahaba-09