Kabar Bima

Diduga Gara-Gara Headset, Pria ini Ditemukan Meninggal Dengan Kondisi Telinga dan Hidung Berdarah

760
×

Diduga Gara-Gara Headset, Pria ini Ditemukan Meninggal Dengan Kondisi Telinga dan Hidung Berdarah

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Hati-hati terus menggunakan headset, apalagi dipakai sembari berbaring dalam waktu lama sampai tertidur. Bisa membahayakan diri, bahkan menghilangkan nyawa penggunanya.

Diduga Gara-Gara Headset, Pria ini Ditemukan Meninggal Dengan Kondisi Telinga dan Hidung Berdarah - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

Seperti dialami oleh Abdul Hakim, warga RT 09 RW 03 Lingkungan Sadia Kelurahan Lewirato. Pria berusia 29 tahun itu ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di dalam kamar tidurnya dengan kondisi kuping dan mulut berdarah. Headset terlihat masih menempel di kupingnya.

Keluarga korban, Gunawan mengatakan, almarhum setiap saat memang tidak pernah melepas headset. Sehari – hari, headset tetap dipakai, jarang sekali dilepas.

“Setiap hari kerjaannya hanya main HP. Mungkin hanya mandi saja headsetnya dilepas,” katanya.

Diakui Gunawan, pertama kali mayat almarhum ditemukan oleh ibunya dalam kamar dengan kondisi kuping dan mulut berdarah.

“Hakim ditemukan tadi malam dengan headset masih menempel di kuping,” ujarnya, Rabu (24/10).

Sementara itu Arif, yang juga sepupu Hakim membenarkan kebiasaan korban yang sering menggunakan headset saat bermain HP. Hakim juga dinilai jarang bergaul dengan tetangga sekitar, lebih memilih sendiri dan hanya main HP saat berada di rumah.

“Dia juga punya kelainan bang, setiap hari dia kerjaanya hanya main HP,” ungkapnya.

Sementara itu, Kassubag Humas Polres Bima Kota IPDA Suratno saat dikonfirmasi mengaku masih menyelediki penyebab kematian Hakim.

“Kami masih selidiki penyebabnya. Dugaan awal karena headset,” ucapnya.

*Kahaba-05