Kabar Bima

STISIP Gelar Wisuda Angkatan ke-28

335
×

STISIP Gelar Wisuda Angkatan ke-28

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo – Bima menggelar rapat senat dalam rangka Dies Natalis ke-32 dan mewisuda 164 orang mahasiswa angkatan ke 28, Senin, 30 September 2013.

Stitip mewisuda 168 sarjana, Senin, 30 September 2013. Foto: Bin
STISIP Mbojo Bima mewisuda 164 sarjana, Senin, 30 September 2013. Foto: Bin

Ketua STISIP Mbojo–Bima, Dra. Hj. Nurmi, MSi dalam sambutannya mengatakan, STISIP dalam mencetak sarjana tetap menjaga kualitas yang disandang mahasiswanya. “Melahirkan sarjana yang berkualitas dan unggul adalah Bekal ilmu yang diberikan dosen STISIP dalam melahirkan penciptaan kreatifitas dan inovasi sebagai pembeda dengan lulusan dari Perguruan Tinggi lain,” ujarnya.

Kata Nurmi, wisuda bukanlah akhir. Tentunya, Pihak STISIP dan Dosen yang ada dan sebagian besar sudah bergelar Magister dan Doktor berharap kepada para alumnus STISIP agar di tengah–tengah masyarakat dapat memberikan kontribusi dan pengabdian yang berarti. “Berbagai persoalan akan dihadapi , baik itu soal budaya, sosial, politik dan ekonomi. Untuk itu, jadilah pilar dalam mengisi peradaban pembangunan saat ini,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan, Drs. H. Mukhtar Yasin, MSi mengatakan, STISIP tidak akan besar dan diminati oleh masyarakat Bima tanpa bantuan dari orang tua mahasiswa. “Terlihat memang sekolah ini kecil, tapi dimata Kopertis wilyah VIII, STISIP merupakan yang paling baik. Terbukti dengan meraih Perguruan Tinggi dengan tata kelola yang baik dan Perguruan Tinggi dengan akreditasi terbaik, dengan meraih nilai B,” tuturnya.

Muhtar pun berharap, kepada orang tua yang anaknya sudah lulus sekolah menengah agar menyekolahkan anaknya di tempat yang sudah memiliki ijin operasional dan sudah terakreditasi. “Jangan sampai karena rayuan sesaat, orang tua terjebak dalam pilihan yang salah dan akhirnya mengalami kerugian,” tandas Muhtar.

Muhtar pun menyampaikan selamat kepada para sarjanawan dan sarjanawati. Ia berharap. Tanggung jawab moral dan intelektual seorang sarjana dapat di emban oleh Alumni STISIP yang di wisuda hari ini dan dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari nanti. [BK]