Kabar Kota Bima

Wali Kota Bima Optimalkan Command Center untuk Pantau Program BISA

149
×

Wali Kota Bima Optimalkan Command Center untuk Pantau Program BISA

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Masalah kebersihan dan rendahnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah sembarangan menjadi perhatian serius Pemerintah Kota Bima di bawah kepemimpinan Wali Kota H A Rahman H Abidin dan Wakil Wali Kota Feri Sofiyan.

Wali Kota Bima H A Rahman H Abidin saat meninjau Command Center. Foto: Ist

Melalui Gerakan BIMA BISA (Bersih, Indah, Sehat, dan Asri) yang resmi diluncurkan pada puncak peringatan HUT ke-23 Kota Bima, pemerintah kini mulai memanfaatkan teknologi digital untuk mendukung efektivitas program tersebut.

Salah satu langkah strategis yang kini dilakukan adalah mengoptimalkan Command Center untuk memantau langsung aktivitas masyarakat, khususnya di titik-titik rawan pembuangan sampah sembarangan. Upaya ini dilakukan dengan memperluas jangkauan CCTV yang terintegrasi dengan pusat komando kota.

“Saya sudah meminta Dinas Kominfo untuk berkoordinasi dengan pemilik toko, pelaku usaha, serta instansi pemerintah dan swasta yang berada di jalur-jalur utama, agar memasang CCTV yang terhubung langsung ke Command Center,” ujar Wali Kota Bima, Kamis 10 April 2025.

Menurutnya, kehadiran Command Center bukan hanya untuk memantau kondisi lalu lintas atau keamanan publik, tetapi juga untuk mengawasi kebersihan lingkungan dan mengontrol perilaku masyarakat, terutama dalam mendukung suksesnya Gerakan Kota Bima BISA.

“Kita ingin agar kesadaran kolektif masyarakat bisa tumbuh. CCTV ini akan menjadi alat bantu untuk memberikan teguran moral secara terukur terhadap pelanggaran kebersihan,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan bahwa Command Center akan diperluas cakupannya hingga mencakup wilayah-wilayah padat aktivitas masyarakat dan area publik lainnya. Melalui pantauan real-time, Pemkot Bima berharap dapat menekan angka pelanggaran pembuangan sampah sembarangan dan sekaligus menjaga ketertiban umum.

Langkah inovatif ini merupakan bukti keseriusan Pemerintah Kota Bima dalam membangun tata kota yang bersih dan tertib, sekaligus sebagai bentuk pemanfaatan teknologi informasi untuk mendorong partisipasi dan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan.

*Kahaba-01