Kabar Kota Bima

Proses Musda PAN Dimulai, 13 Nama Calon Formatur Diserahkan ke DPP

661
×

Proses Musda PAN Dimulai, 13 Nama Calon Formatur Diserahkan ke DPP

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bima resmi menutup pendaftaran bakal calon formatur dalam rangka persiapan Musyawarah Daerah (Musda). Hingga batas akhir pendaftaran pada 17 Maret 2025, tercatat 13 nama telah mengajukan permohonan untuk mengikuti seleksi.

DPD PAN terima pendaftaran bakal calon formatur untuk persiapan Musda. Foto: Eric

Ketua Panitia Musda PAN 2025 Faturrahman mengungkapkan, setelah melalui proses pendaftaran dan seleksi administrasi yang dibuka sejak 9 Maret, berkas para calon formatur telah disiapkan untuk diserahkan kepada Ketua DPD PAN Kota Bima.

“Dari 13 nama yang mendaftar, seluruh berkasnya akan kami sampaikan ke Ketua DPD PAN Kota Bima untuk kemudian diteruskan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN guna proses seleksi lebih lanjut,” ujarnya, Senin 17 Maret 2025.

Faturrahman menjelaskan, berdasarkan mekanisme partai, penunjukan formatur merupakan kewenangan penuh DPP PAN. Setelah menerima daftar calon dari DPD, DPP akan melakukan seleksi dan menentukan siapa saja yang akan menjadi anggota formatur Musda.

“Mengenai jumlah serta nama-nama yang akan ditunjuk menjadi formatur, kita masih menunggu keputusan resmi dari DPP PAN,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPD PAN Kota Bima Feri Sofiyan menegaskan, pihaknya akan segera mengirimkan daftar calon formatur ke DPP PAN agar proses Musda bisa berjalan sesuai tahapan yang telah ditetapkan.

“Kami akan menyampaikan berkas yang telah diterima kepada DPP secepatnya, agar tahapan Musda bisa segera dilaksanakan sesuai dengan arahan pusat,” jelasnya.

Dengan selesainya tahap penjaringan ini, DPD PAN Kota Bima berharap proses Musda dapat berjalan lancar dan menghasilkan kepengurusan yang solid guna memperkuat posisi partai dalam menghadapi berbagai agenda politik ke depan.

*Kahaba-04