Kabupaten Bima

Gerak Cepat! PAN Kabupaten Bima Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor di Wera

195
×

Gerak Cepat! PAN Kabupaten Bima Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor di Wera

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Bantuan untuk warga yang terdampak bencana alam di Kecamatan Wera terus mengalir. DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bima juga hadir untuk menyalurkan bantuan bagi korban bencana banjir bandang dan tanah longsor, Senin 3 Februari 2025.

Gerak Cepat! PAN Kabupaten Bima Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor di Wera - Kabar Harian Bima
Wakil Sekretaris DPW PAN NTB, Aditya Ardin saat menyalurkan bantuan banjir di Wera. Foto: Ist

Penyaluran bantuan ini dipimpin oleh Wakil Sekretaris DPW PAN NTB, Aditya Ardin, bersama jajaran pengurus DPD PAN Kabupaten Bima. Salah satu penerima bantuan adalah keluarga korban longsor, Burhan bin Idris, di Desa Nunggi, Kecamatan Wera.

“Kami memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako kepada keluarga korban. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” harap Aditya Ardin.

Dirinya mengaku prihatin dengan kondisi para korban, terutama mereka yang rumahnya hancur akibat longsor yang dipicu luapan banjir bandang. Hingga saat ini, banyak korban yang belum mendapatkan bantuan dari pihak lain.

“Rumah mereka banyak yang rusak parah, bahkan ada yang rata dengan tanah akibat longsor. Alhamdulillah, DPD PAN bergerak cepat untuk menyalurkan bantuan kepada mereka,” tambahnya.

Politisi muda ini berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para korban yang masih dalam kondisi sulit. DPD PAN Kabupaten Bima juga berkomitmen untuk terus memantau kondisi para korban dan menyalurkan bantuan tambahan jika diperlukan.

*Kahaba-01