Kabar Bima

OSN Tingkat SMP Usai, Ini Daftar Sekolah Juara

382
×

OSN Tingkat SMP Usai, Ini Daftar Sekolah Juara

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Kota Bima, tuntas dinilai. Dari 51 peserta yang mengikuti, 9 orang masuk ranking. Tiga orang diantaranya, akan mengikuti OSN tingkat provinsi.

OSN Tingkat SMP Usai, Ini Daftar Sekolah Juara - Kabar Harian Bima
Kepala Dikbud Kota Bima H. Alwi Yasin saat diwawancara wartawan. Foto: Eric

Berdasarkan data yang yang diperoleh, 9 peserta yang berhasil masuk berasal dari 5 sekolah berbeda. Masing – masing SMPN 1, SMPN 13, SMPN 4, SMPN 2 dan SMP Faruk Furqan Kota Bima.

SMPN 1 sukses meraih lima medali, dua emas, dua perak dan satu perunggu. Sedangkan SMPN 13 mendapatkan satu medali emas, SMPN 4 satu perak, SMPN 2 dan SMPN Datuk Furqan masing-masing mendapatkan medali perunggu.

“Berkat jumlah perolehan medali, SMPN 1 keluar sebagai juara umum,” ujar Alwi Yasin, Jumat (31/3).

Alwi Yasin mengatakan, hasil OSN tahun ini sedikit mengecewakan. Pasalnya, belum ada yang mencapai nilai 5,00. Nilai tertinggi diperoleh di Mata Pelajaran (Mapel) IPS 5,8. Sedangkan Mapel Matematika nilai tertinggi 4,75 dan Mapel IPA nilai tertinggi yang diperoleh hanya 2,50.

“Sebenarnya kita mengharapkan yang lebih tinggi dari itu nilainya, seperti 5,00,” sebutnya.

Meski demikian, Alwi tetap memberikan selamat dan semangat kepada siswa yang berhasil lolos ke tingkat provinsi. Dia berharap, sekolah lebih serius lagi membina siswa yang akan mengikuti OSN tingkat provinsi. Karena persaingan pasti lebih hebat lagi.

Selain itu, Alwi juga meminta kepala sekolah fokus memperhatikan bakat anak. Sehingga, pembinaan tidak dilakukan secara instan saat menjelang lomba saja, tapi sejak awal.

“Jadi, bakat dan kemampuan siswa itu terasah dan terarah dengan baik. Saya yakin, kalau pembinaannya bagus pasti hasilnya bagus,” pungkas Alwi.

*Kahaba-04