Kabar Bima

Awal Juni Pemkot Bima Gelar Mutasi

433
×

Awal Juni Pemkot Bima Gelar Mutasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Rencana Walikota Bima HM Qurais H Abidin untuk menggelar mutasi dan rotasi Aparatur Sipil Negara (ASN) di masa akhir jabatan sepertinya akan terealisasi. Walikota Bima pun telah menginstruksikan BKPSDM untuk mulai menyusun nama ASN yang akan dimutasi.

Awal Juni Pemkot Bima Gelar Mutasi - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

“Saat ini pihak BKPSDM tengah menggodok nama-nama ASN yang akan diusulkan dimutasi maupun di rotasi, baik itu ASN yang eselon II, III dan IV,” ujar Sekretaris BKPSDM Rusdhan AR, Jumat (25/5).

Mantan Kabag Umum itu menjelaskan, setelah menyusun nama ASN untuk pengusulan. Selanjutnya proses akan diserahkan kepada tim Baperjakat, guna membahas dan menelaah kembali nama-nama yang diberikan tersebut.

Setelah tim Baperjakat membahasnya dan telah memperoleh hasil, kemudian diserahkan kepada kepala daerah untuk disetujui. Bila sudah mendapat persetujuan, selanjutnya akan diusulkan ke Kemendagri untuk mendapat persetujuan.

Kata Rusdhan, ASN tidak perlu takut dan risau tentang mutasi dan rotasi, sebab ini merupakan hal yang lumrah dan biasa terjadi disetiap pemerintah daerah.

“Mutasi dan rotasi murni karena kebutuhan, guna melancarkan dan mempercepat pelayanan untuk masyarakat. Lagipula tahun ini ada ASN yang akan memasuki masa pensiun, sehingga harus diisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan. Lalu ada yang menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt), yang harus didefinitifkan serta rotasi berdasarkan kebutuhan. Semuanya merupakan kepala daerah,” tambahnya.

*Kahaba-04