Kabupaten Bima, Kahaba.- Muhtar (45) warga Desa Kananga Kecamatan Bolo yang sudah 4 bulan mengidap penyakit aneh akhirnya dirawat di rumah sakit. Muhtar dijemput untuk dirawat di Puskesmas Bolo, Rabu (15/8) sekitar pukul 14.00 Wita. (Baca. Pemdes Kananga Kunjungi Warga Miskin yang Sakit)
Kepala Puskesmas Bolo Nurjanah mengatakan, sehari sebelumnya puskesmas sudah mendatangi Muhtar di rumahnya dan mengajaknya untuk dirawat di Puskesmas Bolo. Namun Muhtar menolak untuk karena tidak ada yang bisa menjaganya selama di puskesma atau di rumahn sakit.
“Karena tidak bisa dibujuk waktu itu kami pulang dulu. Tapi kami tetap coba lakukan pendekatan,” ujarnya, Kamis (16/8).
Setelah dilakukan pendekatan sehari setelahnya sambung Nurjanah, Muhtar akhirnya mau dirawat di puskesmas. Kemudian diberikan perawatan dasar dan pemeriksaan. Yang bersangkutan juga dinyatakan harus dirujuk ke RSUD Sondosia karena fasilitas penanganan tidak ada di puskesmas.
“Dia sudah dirujuk ke RSUD Sondosia tadi malam,” ungkapnya.
Sementara itu, Muhtar yang ditemui di ruang rawat inap RSUD Sondosia mengatakan, ia merasa perutnya panas dan sakit. Selain itu, perutnya juga membesar. Sejak dirawat di rumah sakit ia merasa kondisinya mulai membaik.
“Alhamdulillah, sudah tidak terlalu sakit,” katanya.
Muhtar juga mengakui, awal dirinya dirawat dipasangkan oksigen untuk membantu pernafasannya. Namun kini dirinya sudah bisa bernafas tanpa bantuan oksigen lagi. Dirinya berharap semoga bisa segera sembuh dan pulih agar bisa beraktifitas sebagaimana biasanya.
*Kahaba-10