Kabupaten Bima, Kahaba.- Jelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang digelar Desember 2019 mendatang, Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri mengingatkan seluruh Calon Kepala Desa (Cakades) agar tidak saling menjatuhkan satu sama lain.
Saat pelaksanaan tahapan Pilkades nanti, Cakades harus bisa menghindari diri dari kampanye hitam atau menjatuhkan satu sama lain. Karena, cara seperti itu tidak lagi relevan dan mampu mengambil hati masyakat, tapi justru membuat simpati masyarakat berkurang.
“Tunjukkan politik yang baik kalau ingin menang. Jangan saling menjatuhkan,” sarannya, saat tatap muka dengan Cakades Bontokape dan Sanolo di aula kantor Desa Bontokape, Selasa (22/10).
Kata dia, semua Cakades yang akan berkompetisi nanti tentu merupakan orang pilihan yang dipandang mampu membangun desa. Tinggal bagaimana strategis atau taktik politik yang dilakukan untuk meraih simpati dan hati masyarakat.
“Semuanya orang-orang terbaik. Maka tidak elok saling menjatuhkan,” katanya.
Selain itu, Cakades harus bisa menjaga keamanan dan ketentraman lingkungan masyarakat. Pilkades harus dijadikan sebagai pesta rakyat, bukan ajang untuk berpecah belah.
“Cakades harus jadi pelopor utama yang menjaga keamanan desa,” ucapnya.
Sekali lagi Bupati Bima menekankan agar semua Cakades menunjuk politik yang baik. Dilakukan dengan cara cara yang elegan dan baik pula. Sebab siapapun yang menang dan terpilih, semua telah ditetapkan Allah SWT.
“Kita berproses dan berihtiar saja dulu, hasilnya Allah SWT juga yang menentukan,” ungkapnya
*Kahaba-10