Kabar Bima

Buktikan Serius Ikut Pilkada, H Syafruddin Daftar di Partai Golkar dan Hanura

483
×

Buktikan Serius Ikut Pilkada, H Syafruddin Daftar di Partai Golkar dan Hanura

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Setelah mengambil formulir pendaftaran di Partai Golkar dan Partai Hanura beberapa waktu lalu, H Syafruddin HM Noer resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Bima 2 partai tersebut, Selasa siang (20/11).

Buktikan Serius Ikut Pilkada, H Syafruddin Daftar di Partai Golkar dan Hanura - Kabar Harian Bima
H Syafruddin HM Noer saat menyerahkan formulir pendaftaran di Partai Golkar. Foto: Ist

Mantan Bupati Bima itu hadir didampingi putranya Rahmat Saputera yang juga anggota DPRD Kota Bima. Rombongan tersebut tiba di Kantor DPD Partai Golkar dan diterima Ketua Tim Penjaringan Pilkada Partai Golkar, M Sidik dan anggota tim lain.

Setelah penandatanganan dan serah terima berita acara formulir pendaftaran, acara pendaftaran tersebut lalu ditutup dengan sesi foto bersama. Tak ada sambutan yang disampaikan baik dari bakal calon bupati dan perwakilan dari partai tersebut.

Usai menunaikan kewajiban itu, H Syafruddin menuju ke Kantor DPC Partai Hanura Kabupaten Bima. Pria yang juga pengusaha itu diterima Ketua Tim Penjaringan dan Selekasi Pilkada, Abdul Heris dan jajaran pengurus DPC.

Ahmad Yani yang mewakili DPC Partai Hanura Kabupaten Bima saat sambutan menegaskan, Partai Hanura merupakan partai yang terbuka untuk siapapun, tidak mengkhususkan sesorang untuk dijadikan bakal calon yang diusung nanti.

“Hadirnya H Syafruddin menjadi pelita yang akan meramaikan dinamika penjaringan di tubuh Partai Hanura,” katanya.

Mengenai siapa yang akan diusung nanti sambungnya, tergantung pada keputusan DPP, setelah merujuk pada proses dan tahapan penjaringan dan seleksi.

“Intinya semua figur bakal calon memiliki peluang yang sama,” tegasnya.

*Kahaba-01