Kota Bima, Kahaba.- Lingkungan Kampung Sigi Kelurahan Paruga jadi langganan tetap banjir. Hujan yang mengguyur jam tadi sore menyebabkan air di sungai meluap di pemukiman warga setempat.

Menurut Sekretaris Federasi Tim Siaga Bencana Kota Bima Jauhar Mahbub mengaku, air mulai meluap di beberapa Rukun Tetangga (RT) Lingkungan Kampung Sigi Kelurahan Paruga.
“Banjir mulai meluap sekitar pukul 21.00 Wita malam ini,” kata pria yang juga warga setempat.
Diakuinya, artinya sudah setinggi lutut orang dewasa, terutama di rumah Adnan A Gani, Iksan M tahir, Ruslan H Abdullah, A Majid, Hasnun Dahlan, M Rum Diah, Fatimah Ahmad, Bambang, Fatmah, Ahmad Ramli, Ilham Santara, Anwar M Sidik.
“Ada 12 rumah yang terdampak hari ini di RT 09 RW 03,” sebutnya.
Saat ini kata dia, tidak banyak yang bisa dilakukan warga. Hanya pasrah dan berharap air segera surut agar lumpur bisa dibersihkan kembali.
*Kahaba-01