Kabar Bima

BNNK Bima Ajak Masyarakat Cegah Masuknya Narkoba

306
×

BNNK Bima Ajak Masyarakat Cegah Masuknya Narkoba

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bima bersama Forum Pemuda Peduli Lelamase melaksanakan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahguna dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di SMP 14 Kelurahan Lelamase, Kamis (22/8).

BNNK Bima Ajak Masyarakat Cegah Masuknya Narkoba - Kabar Harian Bima
Kepala BNNK Bima Hurri Nugroho. Foto: Ist

Kegiatan yang dihadiri sebanyak 96 peserta dari guru, kepala sekolah dan siswa SMP tersebut juga dihadiri oleh perwakilan Polres Bima Kota da Dikes Kota Bima sebagai narasumber.

Kepala BNNK Bima Hurri Nugroho melalui Kasi P2M BNNK Bima Khairul menyampaikan, peran masyarakat sangat penting dalam mencegah masuknya narkoba pada lingkungan kehidupan masyarakat.

Yang tidak kalah penting adalah, masyarakat harus berperan untuk menyelamatkan generasi bangsa, terutama mencegah masuk dan beredarnya barang haram itu di pelajar.

“Mari cegah masuknya narkoba pada lingkunga kita dan lingkungan pelajar, karena pelajar merupakan aset bangsa yang harus dijaga dari bahaya narkoba,” ajaknya.

Khairul juga mengimbau, bagi masyarakat atau siapapun yang sudah terlanjur memakai dan menyalahgunakan segala jenis narkotika, segera laporkan ke BNNK Bima agar segera direhab. Jangan biarkan virus narkoba berkembang dalam diri, segera laksanakan rehabilitasi, agar kehidupan bisa kembali normal.

“Jika sudah menggunakan narkoba, segeralah melapor untuk direhab,” ungkapnya

*Kahaba-05