Bima KitaKabar Bima

FKN Bima, Jokowi-JK Bakal Hadir

321
×

FKN Bima, Jokowi-JK Bakal Hadir

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih, Jokowi – Jusuf Kalla direncanakan bakal hadir pada agenda Festival Keraton Nasional (FKN) Bima tanggal 6 – 9 September mendatang.

Persiapan FKN di Museum ASI Bima. Foto: Bin
Persiapan FKN di Museum ASI Bima. Foto: Bin

“Protokoler Jokowi-JK telah berkoordinasi dengan kami. Mereka ingin hadir pada acara FKN Bima nanti,” ujar Panitia FKN, Dewi Ratna Muchlisa, M.Hum, Senin (1/9).

Diakuinya, kedatang dua calon Kepala Negara itu atas permintaan sendiri. Pihaknya pun sebagai panitia mau tidak mau tetap mengundang dan harus siap menerima sebagai tamu penting.

Hanya saja, hingga saat ini belum ada konfirmasi kembali dari protokoler mengenai kepastian kehadiran Jokowi-JK. Karena biasanya, kedatangan Kepala Negara sebelum kegiatan diselenggarakan satu minggu sudah dikonfirmasi. “Tapi kami tetap menunggu informasi dari protokoler,” katanya

Ditanya kesiapan tamu yang hadir, Dewi mengaku sudah 82 keraton yang mengonfirmasikan kehadiran dari 100 keraton di nusantara yang berencana hadir. Sementara dari luar negeri juga sudah ada beberapa yang menghubungi panitia.

“Kami memperkirakan tamu yang hadir nanti sekitar 2 ribu orang. Dengan asumsi setiap keraton datang bersama rombongan sekitar 100 orang,” sebutnya.

Ia menambahkan, persiapan sudah mulai rampung sekitar 80 persen dan terus dirampungkan siang dan malam menjelang acara digelar.

*ERDE