Kabar Kota Bima

Ganggu Ketertiban Ramadan, Polsek Rasbar Sita Ratusan Petasan

78
×

Ganggu Ketertiban Ramadan, Polsek Rasbar Sita Ratusan Petasan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Guna menjaga ketertiban dan kekhusyukan ibadah selama bulan suci Ramadan, Polsek Rasanae Barat (Rasbar) gencar melakukan razia petasan tanpa izin yang kerap menjadi sumber gangguan keamanan dan kenyamanan masyarakat.

Personil Polsek Rasanae Barat saat amankan petasan di Pasar Raya. Foto: Ist

Kapolsek Rasbar AKP Suratno mengungkapkan, operasi ini dilakukan sebagai langkah antisipasi guna mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Ramadan.

Dalam razia yang digelar di Pasar Raya Kota Bima, pihaknya mengamankan berbagai jenis petasan yang dijual secara bebas tanpa izin resmi.

“Dalam operasi ini, kami menyita 1 dus petasan korek api, 1 dus petasan pop bawang, dan 4 plastik petasan jenis Roman Candle,” sebut Suratno, Senin 10 Maret 2025 petang.

Menurutnya, petasan kerap memicu keresahan warga, terutama saat masyarakat tengah menjalankan ibadah, baik di masjid maupun di rumah.

Oleh karena itu, razia ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Bima selama Ramadan.

Selain melakukan penyitaan, aparat kepolisian juga memberikan imbauan kepada pedagang dan masyarakat agar tidak menjual atau menyalakan petasan selama Ramadan, karena dapat membahayakan diri sendiri dan mengganggu ketertiban umum.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan kekhusyukan Ramadan dengan tidak menggunakan petasan atau mercon yang dapat mengganggu lingkungan,” tegas Suratno.

*Kahaba-01