Kabupaten Bima, Kahaba.- Pemuda merupakan penerus perjuangan generasi terdahulu untuk mewujudkan cita-cita bangsa dan menjadi harapan dalam setiap kemajuan sebuah bangsa. Pemuda pula yang dapat merubah pandangan orang terhadap bangsa dan negara.
Demikian disampaikan Pimpinan DPD KNPI Provinsi NTB, Syahbudin saat memberikan sambutan pada pelantikan PK KNPI se-Kabupaten Bima, Senin (3/4) di Paruga Na’e Kecamatan Bolo.
Tak hanya itu kata Syahbudin, pemuda menjadi tumpuan para generasi terdahulu untuk mengembangkan suatu bangsa dengan ide-ide ataupun gagasan berilmu, wawasan luas, serta berdasarkan kepada nilai-nilai dan norma yang berlaku di dalam masyarakat.
Sebagai penerus tongkat estafet perjuangan yang menjadi simbol kemajuan suatu bangsa kata dia, pemuda wajib meneladani semangat dan idealisme para tokoh bangsa agar kelak lahir para Soekarno baru, Soe Hok Gie baru, serta pemikir-pemikir baru yang memiliki pola pikir baru, kreatif dan segar.
“Para pemuda yang tergabung dalam wadah KNPI harus memiliki kematangan intelektual, kreatif, percaya diri, daninovatif,” harapnya.
Selain itu lanjutnya, yang tak kalah pentingnya harus memiliki kesetiakawanan sosial dan semangat nasionalisme yang tinggi dalam pembangunan nasional. Dengan harapan mampu bertanggungjawab dalam membina kesatuan dan persatuan NKRI. Serta mengamalkan nilai-nilai yang ada di dalam Pancasila agar terciptanya kedamaian, kesejahteraan umum, maupun kerukunan antar bangsa, terlebih bagi daerah kita sendiri.
*Kahaba-03/Hum