Kabar Bima

Komisi I DPRD Kota Bima Monev, Serapan Anggaran OPD Dievaluasi

350
×

Komisi I DPRD Kota Bima Monev, Serapan Anggaran OPD Dievaluasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Jajaran Komisi I DPRD Kota Bima menyambangi sejumlah OPD di Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bima, Rabu (29/1). Kedatangan para wakil rakyat tersebut dalam rangka monitoring dan evaluasi kinerja aparatur, terutama penyerapan anggaran pada tahun sebelumnya.

Komisi I DPRD Kota Bima Monev, Serapan Anggaran OPD Dievaluasi - Kabar Harian Bima
Komisi I saat monev di Bagian AP Setda Kota Bima. Foto: Bin

Usai monev di bagian APU Setda Kota Bima, Ketua Komisi I M Irfan bersama anggota melanjutkan tugas tersebut ke bagian APP Bagian Setda Kota Bima. Di bagian tersebut anggota dewan melakukan hal yang sama.

Irfan mengatakan, sesuai jadwal yang disepakati Badan Musyawarah (Banmus) bahwa untuk 5 hari ke depan, mulai kemarin tiap komisi menggelar monitoring dan evaluasi dimasing-masing OPD Lingkup Pemkot Bima.

“Komisi I melakukan monev sesuai dengan tupoksi dan tatib. Kemarin pada hari pertama menyelesaikan di 9 OPD, sekarang di lingkup sekretariat daerah, kemudian dilanjutkan di Pol PP dan Kesbangpol,” terangnya.

Diakui Irfan, monev ini untuk anggaran tahun 2019. Seperti apa serapannya, kemudian komisinya merampungkan hasil monev untuk disampaikan ke paripurna.

Pada saat monev pihkanya mengevaluasi kinerja masing-masing OPD, catatan dan hasil evaluasi nya akan terlihat pada saat rapat yang kami gelar nanti.

“Kami melihat data-data dan DPA serapan anggaran pada tahun 2019, sehingga dari DPA itulah yang akan kami tanyakan ke masing-masing pimpinan OPD, mana serapannya, kemudian mana yang menjadi Silpa dan mana yang menjadi pendapatan asli daerah,” jelasnya.

Menurut Duta PKB itu, untuk dinas yang ditangani komisinya, ada 3 OPD yang memiliki pendapatan asli daerah. Pertama pada Dinas Dikbud Kota Bima sudah 100 persen, kemudian Dikes Kota Bima capainnya 100 persen dan Bagian Umum yang juga cukup baik.

Irfan menambahkan, tentu saja dari hasil Monev ini akan ada sejumlah catatan – catatan yang perlu nanti bisa menjadi bahan evaluasi masing-masing OPD. Sehingga program pemerintah di bawah kepemimpinan Lutfi-Feri bisa berjalan sebagaimana mestinya.

*Kahaba-01