Kabar Kota Bima

Rumah di Bantaran Sungai, Warga Paruga Mulai Bongkar Sendiri

1989
×

Rumah di Bantaran Sungai, Warga Paruga Mulai Bongkar Sendiri

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Beberapa warga Kelurahan Paruga yang tinggal di sekitar bantaran sungai yang terdampak program relokasi, hari ini Senin sore (7/11) mulai membongkar rumah secara mandiri.

Rumah di Bantaran Sungai, Warga Paruga Mulai Bongkar Sendiri - Kabar Harian Bima
Kondisi rumah warga Kelurahan Paruga di bantaran sungai yang dibongkar sendiri. Foto: Ist

Plt Kabag BPBD Kota Bima Sukarno menginformasikan, warga Kelurahan Paruga tersebut yakni Herman Ahmad sudah membongkar sendiri. Sementara Suhermaji warga yang sama statusnya saat ini rumahnya siap dibongkar.

“Bukan dibongkar oleh pemerintah ya, tapi dibongkar sendiri,” ujarnya.

Selain itu ungkap Sukarno, pada sisi selatan gedung eks Surabaya Teater, sudah disisir dan telah diukur batas-batasnya. Kemudian pembongkaran mandiri sudah dilakukan oleh beberapa warga.

Meski tidak ada pembongkaran oleh tim dari pemerintah sambungnya, tadi pagi sudah ada pencanangan pembongkaran diawali oleh Asisten 1 Setda Kota Bima di Kelurahan Dara.

“Iya tadi pencanangan oleh Pak H Gawis selaku Asisten 1,” katanya.

Ditanya hingga sore ini sudah berapa rumah yang dibongkar secara mandiri di Kelurahan Dara dan Paruga? Sukarno belum bisa memastikan. Namun mengenai data jumlah akan dirinya koordinasikan terus dengan lurah.

“Jumlah pastinya mungkin besok pagi, karena di lapangan masih ada pembongkaran mandiri oleh warga,” tambahnya.

*Kahaba-01