Kabar Bima

TP.PKK Kabupaten Bima Gelar Upacara Peringatan HKG – PKK ke – 43

355
×

TP.PKK Kabupaten Bima Gelar Upacara Peringatan HKG – PKK ke – 43

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke – 43 tingkat Kabupaten Bima di aula kantor Bupati Bima Sabtu ( 25/4) berlangsung dalam suasana hikmad.

Ketua TP.PKK. kabupaten Bima Ny. Hj.Rustina H.Syafrudin saat memberikan sambutan. Foto: Hum
Ketua TP.PKK. kabupaten Bima Ny. Hj.Rustina H.Syafrudin saat memberikan sambutan. Foto: Hum

Pembina upacara langsung diambil alih oleh Bupati Bima Drs. H.Syafrudin HM.Nur.M.Pd, MM dan dihadiri oleh ketua TP.PKK. kabupaten Bima Ny. Hj.Rustina H.Syafrudin, Asisten, Pejabat teras Lingkup Pemerintah Kabupaten Bima, camat se – kabupaten Bima, ketua dan Pengurus TP.PKK Kecamatan dan Kerua Organisasi wanita Se-Kabupaten Bima.

Bupati Bima dalam arahan mengatakan, TP.PKK merupakan mitra Pemerintah dan memiliki kiprah yang sangat luas dalam mendukung suksesnya pembangunan guna mencapai kemajuan dan kesejahteraan di daerah.

“Dukungan ini dapat diwujudkan secara berkesinambungan melalui penjabaran Sepuluh program pokok PKK yang masih sangat relevan untuk dilaksanakan saat ini,” ujarnya melalui siaran pers yang disampaikan Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima, M. Chandra Kusuma AP.

Apalagi lanjut Bupati, saat ini titik berat pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, penanggulangan kemiskinan, kesejahteraan keluarga maupun masalah sosial lainnya dalam masyarakat. Semua aspek tersebut memerlukan dukungan penuh TP PKK.

Disamping pembangunan yang dilaksanakan saat ini telah memberikan peluang sangat besar kepada kaum wanita, terutama yang tergabung dalam organisasi PKK dan tidak ada batasan bagi wanita untuk dalam berkiprah di berbagai bidang pembangunan sesuai dengan profesinya.

Dikatakan Bupati, momentum HKG PKK ke 43 Tahun 2015 diharapkan dapat meningkatkan pemahaman segenap jajaran Tim Penggerak PKK, masyarakat dan seluruh komponen di daerah ini tentang keberadaan, tujuan, program dan kegiatan PKK.

“Ini penting dalam memberdayakan dan meningkatkan motivasi dan kesadaran kader PKK serta masyarakat untuk lebih tahu, mau dan mampu melaksanakan program-program PKK serta terus aktif mendukung kegiatan PKK,” paparnya.

Berkaitan dengan upaya ini, semua pihak seyogyanya memahami bahwa PKK adalah organisasi yang besar dan memiliki akar hingga di tingkat Desa dan Dusun. Apalagi dengan telah diterbitkannya Peraturan Mendagri No 1 Tahun 2013 tentang Pemberdayaan Masyarakat melalui Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga, maka Tim Penggerak PKK telah memiliki payung hukum.

Menutup amanatnya, Bupati Bima mengharapkan dukungan jajaran TP. PKK dan Organisasi wanita Se-Kabupaten Bima untuk mendukung penuh pencanangan tahun kerja berkelanjutan.

Pada kesempatan tersebut, Ketua TP. PKK Kabupaten Bima Hj. Rustina H. Syafrudin yang membacakan amanat menyampaikan, kegiatan itu tidak sekedar untuk menciptakan kemeriahan sesaat, akan tetapi memberikan makna dan ungkapan rasa syukur atas kiprah dan karya nyata gerakan PKK sesama ini dalam usaha memberdayakan dan mensejahterakan keluarga.

Selain itu terkait dengan penjabaran 10 program pokok PKK, seharusnya mengacu pada RPJMN di Pusat dan RPJMN di Daerah. Hal ini mengingatkan kita bahwasanya penggerak PKK merupakan mitra kerja pemerintahan dalam rangka memberikan masukan mengenai peranan tim PKK.

Disamping itu juga gerakan PKK sebagai wadah aktivitas sosial kemasyarakatan bagi keluarga, memiliki sejarah perjalanan yang panjang, berpedoman pada makna sejarah sebagai kesatuan yang patut dipedomani.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Panitia Pelaksana, Hj. Maryati Masykur dalam laporannya mengatakan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HKG – PKK ke – 43 tingkat Kabupaten Bima ini diantaranya Road Show Keluarga Berencana pada BBGRM Ke – 11 bekerjasama dengan Instansi lintas terkait.

Capaian dalam kegiatan Roadshow KB tersebut sebanyak 2.109 akseptor berupa IUD 234 orang, IMPLAN 854 orang, SUNTIK 1.286 orang, Pil sebanyak 223 orang, MOW sebanyak 235 orang, MOP dan Kondom tidak ada.

Kegiatan lain yang diikuti adalah lomba 10 program pokok PKK tingkat Provinsi NTB yang diwakili oleh kecamatan dan desa yang telah meraih juara 1 tingkat Kabupaten Bima Tahun 2014.

Pada lomba tingkat Propinsi NTB tersebut, Kabupaten Bima yang diwakili desa Kananga Bolo meraih juara II lomba UP2K, Juara III lomba PHBS dan LBS yang diwakili oleh desa Bala kecamatan Wera. TP PKK juga melaksanakan lomba cerminan 10 program pokok PKK yang telah diikuti oleh 18 kecamatan se – Kabupaten Bima.

*Bin/Hum