Kabar Kota Bima

Jalin Sinergi dengan Jurnalis, Pelindo Bima Badas Gelar Buka Puasa Bersama

38
×

Jalin Sinergi dengan Jurnalis, Pelindo Bima Badas Gelar Buka Puasa Bersama

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pelindo Bima Badas menggelar silaturahmi bersama jurnalis di Kota Bima yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama, Senin sore 17 Maret 2025.

Silahturahmi Pelindo Badas Bima dengan Jurnalis Kota Bima. Foto: Bin

Kegiatan yang berlangsung di kantor Pelindo Bima Badas ini bertujuan mempererat hubungan antara perusahaan dengan insan pers serta membangun sinergi yang lebih baik ke depan.

Branch Manager Pelindo Bima Badas, Rio Dwi Santoso mengungkapkan harapannya agar kerja sama dengan media terus terjalin dengan baik.

Ia menekankan pentingnya peran jurnalis dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat serta mendukung pemberitaan yang positif, terkait perkembangan dan pelayanan Pelindo.

“Kami berharap dukungan dari rekan-rekan media dalam pemberitaan yang konstruktif dan membangun. Selain itu, kami juga terbuka untuk menerima masukan dan saran guna meningkatkan pelayanan kami ke depan,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bima Faharudin menyambut baik inisiatif Pelindo dalam membangun komunikasi dengan insan pers.

Dirinya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan untuk memperkuat hubungan antara perusahaan dan media.

“Kami mengapresiasi kegiatan ini. Semoga sinergi antara jurnalis dan Pelindo semakin kuat, sehingga informasi yang diberikan kepada masyarakat bisa lebih akurat dan bermanfaat,” katanya.

*Kahaba-01