Kabar Bima

Dikes Himbau Warga Waspada Terhadap Virus Zika

409
×

Dikes Himbau Warga Waspada Terhadap Virus Zika

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Meskipun baru satu kasus pasien positif terjangkit virus zika di pulau Jawa, bukan berarti masyarakat harus lengah terhadap penyebaran virus yang sangat mematikan tersebut.

Sekretaris Dikes Kota Bima, Ahmad. Foto: Eric
Sekretaris Dikes Kota Bima, Ahmad. Foto: Eric

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Dinas Kesehatan (Dikes) Kota Bima, Ahmad kepada seluruh masyarakat, agar tetap waspada dan selalu menjalani hidup melalui pola hidup bersih.

“Kemenkes menghimbau agar seluruh tenaga tekhnis kesehatan se-Indonesia untuk memperkuat sistem kewaspadaan. Melalui pengamatan serta pemantauan penyakit yang dicurigai sebagai virus Zika,” ujar Ahmad kepada wartawan, Jumat (2/9).

Diakui Ahmad, pihaknya telah menghimbau seluruh Puskesmas, Poskesdes, Pustu dan sarana kesehatan lainnya. Bila terdapat pasien yang mengalami gejala menyerupai virus Zika, maka secepatnya dilaporkan dan ditangani.

Mengenai gejala, jelasnya, virus Zika hampir sama dengan penyakit pada umum lainnya, seperti panas dingin, lemah, demam tinggi disertai halusinasi pada pasien. Kemudian masa inkubasi penyebaran virus sangat cepat. Dalam satu hingga dua hari bisa menyebabkan pasien meninggal dunia.

“Di Kota Bima belum ada ditemukan suspect virus Zika, tapi kita tetap waspada. Lakukan pola hidup bersih dan sehat, berolahraga dan konsumsi makanan bergizi agar terhindar dari segala penyakit,” tambahnya.

*Eric